Take a fresh look at your lifestyle.

IDB Resmi Buka Kantor di Indonesia

0 856

Peresmian IDB Country Gateway Office di Indonesia oleh Dr. Ahmed Mohamad Ali, Presiden IDB dan Prof. Bambang Brodjonegoro, Menteri Keuangan RI

Jakartakita.com – Islamic Development Bank (IDB) Group secara resmi membuka Country Gateway Office (CGO) sebagai bentuk kehadiran strategis IDB di Indonesia. Upacara peresmian CGO dilaksanakan pada Kamis (11/12) malam, di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta. Peresmian CGO di Indonesia oleh IDB merupakan kelanjutan dari penandatanganan perjanjian kerjasama oleh IDB dengan Pemerintah Indonesia pada Februari 2013.

Peresmian ini diselenggarakan oleh H.E. Prof. Bambang Brodjonegoro, Menteri Keuangan Republik Indonesia dan H.E Dr. Ahmed Mohamad Ali, Presiden IDB Group sebagai tuan rumah yang dihadiri oleh para Menteri Republik Indonesia, Ambassador dari Negara anggota IDB, petinggi pemerintahan, representative dari institusi internasional hingga tokoh terkemuka.

Related Posts
1 daripada 6,498

Dalam pidatonya, H.E. Dr. Ahmed Mohamad Ali, Presiden IDB Grup mengungkapkan apresiasinya kepada pemerintah Republik Indonesia yang telah memfasilitasi pembukaan IDB CGO di Jakarta, Indonesia.

“Diharapkan, keberadaan CGO di Indonesia dapat memperkuat hubungan dan kolaborasi antara IDB dengan Indonesia. Memanfaatkan kekuatan utamanya, IDB CGO akan menjalankan fungsi sebagai platform bagi seluruh entitas Grup IDB untuk mengimplementasikan ragam proyek serta program secara efektif, mengembangkan kerjasama dalam pembiayaan produk dan jasa berbasis Syariah, membantu pembiayaan proyek dan perdagangan, juga memberikan pelayanan secara teknis dan konsultasi, baik bagi sector public maupun swasta,” jelasnya.

Ditambahkan, kehadiran IDB CGO juga akan menghadirkan manajemen yang lebih efektif dalam mendukung portofolio IDB Grup di Indonesia serta meningkatkan peluang bisnis khususnya pada sector transportasi, energi, serta kemitraan publik-swasta.

Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro mengatakan, saat ini merupakan momen terbaik bagi IDB dalam meresmikan CGO bertepatan dengan dimulainya pemerintahan baru Indonesia yang memiliki inisiatif dan program-program baru untuk menyediakan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia. “Saya yakin, IDB akan mendapatkan keuntungan dengan meningkatkan dukungan dan keterlibatan dengan pemerintahan baru dan menyelaraskan strategi kerjasama dengan prioritas pemerintah saat ini,” ungkapnya.

 

 

Tinggalkan komen