Take a fresh look at your lifestyle.

Tampilan Toyota Etios Makin Dipoles

0 1,134

TOYOTA ETIOS improvement G2 front viewJakartakita.com – Marketing Director PT TAM, Rahmat Samulo menyatakan, dengan tetap menempatkan unsur safety sebagai standar, kini Toyota menyegarkan penampilan sisi eksterior dan interior di semua grade Etios.

Untuk grade G dan E tampilan Etios dilengkapi dengan kehadiran radiator grille with chrome berdesain anyar dan tambahan radiator grille with dark-silver paint untuk varian JX serta electric outer mirror untuk makin memudahkan pengemudi mengatur posisi kaca spion samping dengan nyaman. Selain itu, untuk menyegarkan tampilan baru, Etios Valco memiliki warna baru yaitu Red Mica Metallic.

Sementara pada sisi interior, untuk semua grade Etios mendapat sentuhan yang baru pada meter cluster dengan warna biru sebagai pengganti warna putih pada model terdahulu. Warna biru ini memberikan kenyamanan pada mata agar lebih mudah membaca informasi yang tersaji.

Related Posts
1 daripada 6,891

“Dengan beberapa perubahan dan peningkatan fitur ini akan menjadikan Toyota Etios Valco sebagai city car yang lebih dinamis. Kami berharap Toyota Etios Valco dapat makin diterima dengan baik oleh masyarakat,” kata Rahmat Samulo, melalui keterangan pers di Jakarta, Kamis (22/1).

Saat ini, Toyota Etios Valco hadir dengan grade G, E dan JX. Keragaman grade ini merupakan jawaban Toyota akan kebutuhan masyarakat yang kerap berkembang seiring dengan meningkatnya taraf dan kualitas hidup, serta komitmen untuk memberikan paket produk yang terbaik bagi masyarakat.

Sebagai informasi, Etios Valco hadir pertama kali di Indonesia pada 2013. City car global ini diproduksi di  Indonesia dan secara konsisten berhasil menjadi salah satu kendaraan Hatchback  yang diperhitungkan di Indonesia dengan pangsa pasar melebihi 20%.

 

 

Tinggalkan komen