Take a fresh look at your lifestyle.

Akhir 2014, Aset Bank Mandiri Rp 855 Triliun

0 1,021

jakartakitaJakartakita.com – Laporan keuangan triwulan IV/2014 Bank Mandiri mengungkapkan, aset Bank Mandiri pada akhir 2014 mencapai Rp 855 triliun, meningkat dibandingkan Desember 2013 yang tercatat Rp733,1 triliun. Adapun untuk laba bersih pada 2014 tumbuh 9,2 persen menjadi Rp19,9 triliun atau naik Rp1,7 triliun jika dibandingkan akhir 2013 sebesar Rp18,2 triliun.

“Itu dipacu pertumbuhan kredit secara tahunan sebesar 12,2 persen pada akhir 2014 menjadi Rp530 triliun dari Rp472,4 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya, dengan rasio NPL (non performing loan) terjaga di level 2,15 persen,” kata Direktur Utama Bank Mandiri, Budi G Sadikin, di Jakarta, Rabu (11/2).

Related Posts
1 daripada 6,413

Selain pertumbuhan kredit, kenaikan laba bersih ditopang pertumbuhan pendapatan operasional Rp5,9 triliun atau secara tahunan tumbuh 11,7 persen menjadi Rp56,9 triliun. Juga dari pendapatan bunga bersih dan premi bersih yang tumbuh 14,8 persen menjadi Rp41,8 triliun, dan pembagian komisi Rp15,1 triliun.

Adapun untuk kredit sektor produktif tumbuh 13,9 persen mencapai Rp410,6 triliun di mana kredit investasi tumbuh 9,1 persen dan kredit modal kerja tumbuh 16,7 persen.

“Sementara kredit konstruksi tumbuh 19,1 persen diikuti industri pengolahan sebesar 15,5 persen,” kata Budi.

Tinggalkan komen