Take a fresh look at your lifestyle.

Agenda Akhir Pekan di Salihara

0 1,078

saliharaJakartakita.com – Apakah Anda sudah punya rencana untuk menghabiskan akhir pekan kali ini? Bagi Anda peminat kegiatan seni dan budaya, Salihara punya sejumlah agenda yang bisa Anda kunjungi akhir pekan ini. Mau tahu apa saja kegiatan seni dan budaya yang digelar?

Berikut adalah agenda akhir pekan di Galeri Salihara, Jalan Salihara 16 Pasar Minggu, Jakarta Selatan:

Pameran Extensive -The Other Side

Pameran yang dikuratori Kjell-Erik Ruud, menampilkan karya-karya empat seniman perempuan Norwegia kontemporer, yakni  Gitte Saetre, Mona Nordaas, Ingeborg Annie Lindahl, dan Anne Knutsen.. Inilah karya-karya seni dari sebuah negeri yang dikelilingi oleh pegunungan tinggi dan garis pantai yang panjang. Ada semacam “isolasi artistik” yang membuat karya-karya mereka menarik. Ada isu global, di samping soal-soal lokal yang dipotret dengan kepekaan artistik sang seniman yang khas.

Waktu: 8-28 Februari 2015 pukul 11.00-20.00 (Senin-Sabtu) dan 11.00- 17.00 (Minggu)
Salihara Jazz Buzz 2015: Yang Muda Yang Ngejazz
Dion Subiakto Team (DST)

Kuartet DST yang dipimpin oleh Dion Subiakto akan membawakan komposisi ciptaan mereka sendiri yang mayoritas merupakan karya Dion. Musik yang mereka bawakan lebih banyak bercitarasa jazz fusion dengan gaya progresif, perkusif dan dinamis. Selain Dion selaku drummer dan perkusionis, grup ini juga digawangi oleh Shadu Rasjidi (bass), R.M. Aditya (piano dan keyboard), dan Ricad Hutapea (saksofon).

Related Posts
1 daripada 1,650

Sabtu, 14 Februari 2015 pukul 20.00.

Duo Jessi Mates & Ricad Hutapea feat. Monita Tahalea

Jessilardus Shuhan Mates memainkan drum dan percussion toys untuk mengiringi alunan saksofon yang dimainkan oleh Ricad Hutapea. Komposisi yang akan mereka mainkan adalah lagu-lagu jazz standar karya Miles Davis, Thelonious Monk, John Coltrane, Charlie Parker, Cole Porter, dan beberapa komposisi karya Jessi dan Ricad.

Sabtu, 14 Februari 2015, pukul 16.00.

Andy Gomez Collective Art feat. Matthew Sayersz

Di Salihara Jazz Buzz 2015 Andy Gomez Collective Art akan tampil bersama vokalis Matthew Sayersz.

Minggu, 15 Februari 2015, pukul 16.00.

Plastic People Play Zapppa feat. Aria Baron

Plastic People adalah proyek band yang terdiri atas musisi-musisi dari grup dan latar belakang berbeda, terdiri atas Didi Priyadi, Krisna Prameswara, Noldy Pamungkas , Soebroto Harry, Andika Candra, dan Yandi Andaputra, dengan bintang tamu Aria Baron. Mereka akan memainkan karya musisi rock legendaris Frank Zappa.

Minggu, 15 Februari 2015, pukul 20.00.

Tinggalkan komen