Take a fresh look at your lifestyle.

Kecelakaan Sepeda Motor Paling Banyak

0 1,391
kecelakaan sepeda motor
foto : istimewa

Jakartakita.com – Sepeda motor, yang menjadi kendaraan favorit masyarakat Jabodetabek, ternyata menjadi kendaraan penyumbang kecelakaan lalu lintas paling banyak. Adapun wilayah yang paling banyak mengalami kejadian kecelakaan lalu lintas adalah Kabupaten Bekasi.

Dikutip dari Kompas.com, data Direktorat Lalu Lintas Polri Daerah Metro Jaya selama Januari – November 2014 mengungkapkan, dari sekitar 4.139 kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor, wilayah Bekasi sebagai penyumbang terbesar dengan 771 kejadian.

Adapun empat wilayah penyumbang terbesar lainnya adalah Jakarta Timur dengan 465 kejadian, Kabupaten Tangerang 412 kejadian, Jakarta Utara 395 kejadian, dan Bekasi Kota 384 kejadian.

Related Posts
1 daripada 4,929

Sementara itu, angka kematian tertinggi karena kecelakaan yang melibatkan sepeda motor ditempati Jakarta Utara dengan 107 nyawa.

Dari seluruh data kecelakaan lalu lintas, total kerugian material selama Januari – November 2014 mencapai Rp 7,8 triliun.

Berikut ini, jumlah kecelakaan lalu lintas per wilayah:
Kabupaten Bekasi 771 kejadian
Jakarta Timur 465 kejadian
Kabupaten Tangerang 412 kejadian
Jakarta Utara 395 kejadian
Bekasi Kota 384 kejadian
Jakarta Selatan 339 kejadian
Jakarta Barat 312 kejadian
Tangerang Kota 250 kejadian
Depok 228 kejadian
Jakarta Pusat 210 kejadian,

Jumlah korban meninggal dunia per wilayah:
Jakarta Utara 107 orang
Kabupaten Bekasi 90 orang
Jakarta Timur 64 orang
Kabupaten Tangerang 46 orang
Bekasi Kota 40 orang
Jakarta Barat 38 orang
Depok 17 orang
Jakarta Pusat 21 orang
Jakarta Selatan 15 orang
Tangerang Kota 15 orang

 

 

Tinggalkan komen