Take a fresh look at your lifestyle.

APBD DKI Dipangkas, Bogor Cuma ‘Kecipratan’ 13 Milyar

0 792
foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Akibat buntut dari kisruh antara Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan DPRD yang menyebabkan APBD DKI 2015 dipangkas. Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor di tahun 2015 ini hanya akan mendapatkan bantuan keuangan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sebesar Rp 13 miliar. Padahal sebelumnya, Bogor dijanjikan bakal mendapat anggaran hibah Rp 100 miliar.

Related Posts
1 daripada 5,617

Dana hibah sebesar Rp 13 miliar tersebut nantinya akan dipakai mendanai pembuatan kolam retensi di Kelurahan Ciluar dan Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, untuk penanggulangan banjir Jakarta, bidang transportasi, dan penanggulangan masalah sampah.

Adapun kolam resapan di Kelurahan Cibuluh dengan luas sekitar 1 hektare, lahannya sudah dibebaskan Pemkot Bogor menggunakan dana APBD 2014. Namun, untuk Ciluar dengan luas sekitar 1,7 hektare, belum ada pembebasan lahan.

Meski, dana hibah berkurang. Pemkot Bogor tetap akan membangun sesuai rencana menggunakan sisa anggaran tahun lalu yang mencapai 300 miliar.

Tinggalkan komen