Take a fresh look at your lifestyle.

Kerugian Akibat Kebakaran di Kemayoran Diperkirakan 300 Juta

0 765
foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Peristiwa kebakaran akibat korsleting listrik yang menimpa enam rumah warga di RT 04 RW 07 Gang Galinda, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada dinihari tadi berhasil dipadamkan. Dalam peristiwa kebakaran itu kerugian diperkirakan mencapai Rp300 juta.

Related Posts
1 daripada 4,929

Seperti dilansir dari Okezone, Petugas piket Sudin Damkar Jakarta Pusat, Poniman , Sabtu (16/5/2015) mengatakan, kebakaran yang berlangsung sejak pukul 00.45 dini hari tersebut berhasil dipadamkan oleh petugas dari Sudin Damkar Jakarta Pusat  setelah mengerahkan sebanyak 17 unit mobil Damkar ke lokasi, yang dibantu warga setempat.

Kebakaran diperkirakan terjadi karena korsleting listrik di salah satu rumah warga. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Tinggalkan komen