Take a fresh look at your lifestyle.

Dapat Sertifikasi, Syarat Utama Menjadi Supir TransJakarta

1 1,326
foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Antonius N.S. Kosasih, Direktur Utama PT Transjakarta, menyatakan sertifikasi kelayakan supir Kopaja nantinya akan diatur langsung oleh PT Transjakarta.

“Semua supir Kopaja nanti kami sertifikasi di tempat kita. Ada pelatihan khusus, dan mereka harus lulus supaya mendapat sertifikasi,” ungkap Kosasih, pada hari Jumat (26/6/2015).

Langkah ini dilakukan karena Transjakarta memang sudah mengadakan kerja sama dengan Kopaja secara legal.

“Sertifikasinya dilakukan setelah Lebaran ini, soalnya kami masih harus tanda tangan MoU dan segala macamnya,” ujar Kosasih.

Related Posts
1 daripada 5,494

Saat ini memang dikabarkan, beberapa unit Kopaja telah bergabung dengan Transjakarta, jumlahnya mencapai 120 bus.

Sementara itu, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Gubernur DKI Jakarta, ditempat yang sama, menyatakan agar dalam merekrut supir Kopaja tidak harus memiliki ijazah SMA.

“Kalau tidak punya ijazah SD juga boleh,” ungkap Ahok, dihari dan tempat yang sama.

Ijazah menurut Ahok tidaklah terlalu penting, karena dalam mengemudikan bus yang dibutuhkan hanya keahlian, dapat mengendalikan emosi, sabar, dan secara bisa konsenterasi dalam membawa mobil.

“Memangnya mau nyari dosen? Kalau mau cari dosen ya memang harus ada kualifikasi pendidikannya. Kita mau nyari supir aja kok, jangan belagu deh musti ijazah SMA segala. Jadi Presiden saja cuma lulusan SMA saja kok syaratnya,” tandas Ahok.

Namun Ahok menambahkan, walau tidak ada kualifikasi tingkat pendidikan, sertifikasi bagi para supir wajib dilakukan. Inilah syarat yang harus dan wajib ditempuh para supir.

Tunjukkan Komen (1)