Take a fresh look at your lifestyle.

Pemprov DKI Ingin Menyulap Seluruh Pasar di Ibukota Jadi Lebih Modern

0 944
foto: kriminalitas
foto: kriminalitas

Jakartakita.com – Pekan lalu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sudah mulai meratakan Kavling 36 Pasar Benhil. Sebanyak 41 ruko di kavling 36 telah berhasil dibongkar. Meski ini adalah salah satu program revitalisasi pasar. Namun, para pedagang menyayangkan kurangnya sosialisasi dan tidak adanya lokasi relokasi untuk para pedagang.

Rencananya, di lokasi tersebut akan dibangun pasar terpadu modern. Pasar terpadu yang dimaksud adalah pasar tradisional yang tetap dipertahankan, tetapi diintegrasikan dengan perkantoran dan hotel. Kavling 36 nantinya akan terhubung dengan pasar tradisional melalui jembatan multifungsi, lengkap dengan lahan parkir dengan daya tampung hingga 2.000 kendaraan. Namun, proyek pembangunan baru akan dimulai pada Desember 2015.

Related Posts
1 daripada 5,429

Selain membangun pasar komersial yang modern, hingga setahun ke depan ada 10 pasar tradisional yang dibenahi Pemprov DKI menjadi pasar rakyat. Menurut rencana, pasar tradisional yang akan direvitalisasi adalah Pasar Sumur Batu, Pasar Waru, Pasar Sinar, Pasar Gang Kancil, Pasar Pelita, Pasar Petojo Enclek, Pasar Bidadari, Pasar Karet Belakang, Pasar Cawang Kavling, dan Pasar Walang Baru. Dana penataan pasar rakyat diambil dari penyertaan modal pemerintah Rp 143 miliar.

Sebelumnya, PD Pasar Jaya telah menyelesaikan lima pasar rakyat, yakni Pasar Manggis, Pasar Nangka Bungur, Pasar Kebon Bawang, Pasar Duri, dan Pasar Pesanggrahan.

Tak hanya pasar tradisional, lanjut Luthfie, PD Pasar Jaya juga berencana membangun 12 pasar terpadu dengan rumah susun mulai tahun depan. Dua pasar, yaitu Pasar Rumput dan Pasar Minggu, dibangun bekerja sama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Sepuluh lokasi lainnya adalah Pasar Sunter, Pasar Serdang, Pasar Blok G Tanah Abang, Pasar Sindang, Pasar Sukapura, Pasar Jelambar Polri, Pasar Lontar Kebon Melati, Pasar Cempaka Putih, Pasar Jembatan Besi, dan Pasar Grogol.

Tinggalkan komen