Take a fresh look at your lifestyle.

Meski Bermain 10 Pemain, PSMS Medan Juara Piala Kemerdekaan 2015

0 1,032

Jpiala kemerdekaanakartakita.com – PSMS Medan memastikan diri menjadi juara Piala Kemerdekaan 2015 berkat kemenangan 2-1 atas Persinga Ngawi dalam partai final yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (13/9). Kemenangan yang diraih tidaklah mudah didapat, karena PSMS bermain dengan hanya 10 pemain sejak menit ke-38 akibat Asrul Rohundua menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah.

PSMS juga tertinggal terlebih dahulu gol pemain Persinga, Jefri Kurniawan, pada menit ke-26. Berawal dari kesalahan kiper PSMS, Guntur Pranata, dalam upaya memotong sebuah umpan crossing yang diluncurkan pemain Persinga dari sayap kanan, Jefri dapat menguasai bola lalu mencetak gol dengan sebuah tembakan terarah.

Tertinggal satu gol dan bermain dengan 10 pemain dengan diusirnya Asrul, para pemain PSMS tak patah semangat dan terus berupaya bermain lepas. Striker tim Ayam Kinantan, Aldino Herdianto, yang masuk menggantikan Tambun Naibaho pada menit ke-53, mampu melesakkan gol penyama kedudukan lewat sundulan pada menit ke-62.

Related Posts
1 daripada 2,965

Saat waktu normal akan usai, PSMS mendapat gol penentu kemenangan di partai final lewat kepala Legimin Raharjo. Kapten PSMS itu berada di posisi yang tepat untuk menanduk tendangan bebas Guntur Triaji.

 

Susunan Pemain

PSMS: Guntur Pranata, Wanda Syahputra, Hardiantono, Wiganda Pradika, Syaiful Ramadhan (Choirul Hidayat 75′), Asrul Rohundua, Muhammad Guntur Triaji, Suhandi, Erwin Ramdani, Legimin Raharjo, Tambun Dibty Naibaho (Aldino Herdianto 53′)

Persinga: Aditya Fajar Haribowo, Afif Rosidi, Andre Oki Sitepu, Slamet Sampurno, Harris Adyatma Kartika Yudha (M Fathurozi 88′), Jefri Kurniawan, Andre Eka Prasetya, Muhammad Zamnur, Slamet Hariyadi, Ali Usman, R. Sucipto (Yano Mahendra Tomi Atmaja 52′)

Tinggalkan komen