Take a fresh look at your lifestyle.

Jovetic Sumbang Dua Gol, Inter Menang 3-1 Atas Udinese

0 894
foto: espn
foto: espn

Jakartakita.com – Stevan Jovetic menyumbangkan dua gol (36’, 75’) dalam kemenangan 3-1 yang diraih Inter Milan atas tim tamu Udinese dalam pertandingan Serie A yang berlangsung di Stadio Giuseppe Meazza, Minggu (24/4/2016) dini hari WIB. Satu gol Nerazzurri lainnya ditorehkan Citadin Eder (90’+5’), sedangkan gol Udinese dicetak Cyril Thereau (9’).

Dengan kemenangan yang diraih Inter memantapkan diri di peringkat ke-empat klasemen, kini dengan 64 poin dari 35 pertandingan. Udinese yang kalah di urutan 14 dengan 38 poin.

Udinese dapat unggul duluan dalam pertandingan ini, Thereau mengejutkan seisi stadion dengan gol yang dicetaknya lewat tendangan first time kaki kanan terhadap umpan lambung Emmanuel Badu dari tengah lapangan.

Setelah tertinggal Inter terus menekan pertahanan Le Zebrette. Tendangan Geoffrey Kondogbia pada menit ke-16 dapat ditangkis kiper Udinese Orestis Karnezis, sebelum akhirnya gol penyama kedudukan diciptakan Jovetic pada menit ke-36.

Related Posts
1 daripada 3,595

Umpan matang Mauro Icardi di kotak penalti Udinese dapat dituntaskan Jovetic dengan sontekan ringan menggunakan kaki kanan. Kedudukan imbang bertahan sampai babak pertama usai.

Lima menit babak kedua berjalan, sebuah tembakan Bruno Fernandes menerpa mistar gawang Inter. Semenit berselang, tendangan Marcelo Brozovic ditepis Karnezis keluar lapangan. Karnezis juga dapat menepis sepakan Jovetic pada menit ke-64.

Sekitar seperempat jam babak kedua tersisa, Jovetic membawa Inter berbalik unggul lewat gol keduanya dalam pertandingan. Umpan terobosan Brozovic dapat diterima Jonathan Biabiany di sisi kiri kotak penalti Udinese, sebuah umpan lambung diluncurkan dan dapat dipantulkan Jovetic masuk ke gawang lawan dengan menggunakan dada.

Gol ini disambut meriah para pendukung Inter, termasuk presiden klub Eric Thohir yang menyaksikan langsung pertandingan di seksi VIP ditemani mantan pemain legendaris Inter Javier Zanetti.

Tiga menit berselang, Thereau berpeluang menyamakan kedudukan. Tapi tembakannya dari luar kotak penalti Inter ditepis kiper Samir Handanovic keluar lapangan.

Saat injury time, Eder, yang masuk menggantikan Icardi pada menit ke-80, dapat mencetak gol pamungkas laga. Dalam sebuah serangan balik ia menerima umpan Brozovic, lalu melesakkan bola ke gawang lawan dengan sebuah tendangan mendatar.

Tinggalkan komen