Take a fresh look at your lifestyle.

Ibra Pastikan Pensiun dari Timnas Swedia Usai Euro 2016

0 826
foto: afp
foto: afp

Jakartakita.com – Zlatan Ibrahimovic dipastikan akan pensiun dari tim nasional Swedia usai turnamen Euro 2016. Meski namanya tercantum dalam skuat sementara tim nasional Swedia yang akan berlaga di Olimpiade Rio 2016, namun Ibra tampaknya lebih memilih untuk tidak tampil di Brasil.

Related Posts
1 daripada 3,595

Hal ini disebutkan Ibra dalam konferensi pers pada Selasa (21/6/2016). “Pertandingan terakhir Swedia di Euro 2016 akan menjadi pertandingan terakhir saya bersama tim nasional, jadi saya harap laga besok tak akan menjadi yang terakhir,” kata Ibra, seperti dikutip ESPN Soccer.

Swedia akan menghadapi Belgia dalam pertandingan pamungkas Grup E yang berlangsung Kamis (23/6/2016) dini hari WIB. Swedia harus menang untuk memastikan diri lolos ke babak 16 besar.

Ibra menyebut meskipun jika pada akhirnya Swedia gagal lolos ke perdelapan final, namun ia tetap bangga menjadi kapten timnas Swedia dan atas apa yang dicapainya bersama timnas. Ibra sejauh ini telah menyumbangkan 62 gol bagi Swedia dalam 115 pertandingan.

Tinggalkan komen