Take a fresh look at your lifestyle.

Blunder Lloris Paksa Perancis Akui Keunggulan Swedia

0 1,254

lloris blunderJakartakita.com – Blunder yang dibuat kiper Hugo Lloris mendekati akhir laga membuat Perancis mengalami kekalahan 1-2 dari tim tuan rumah Swedia dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup A zona UEFA yang berlangsung di Friends Arena, Solna, Sabtu (10/6/2017) dini hari WIB.

Lloris yang berada dalam tekanan pemain Swedia menggiring bola di luar kotak penalti Perancis lalu meluncurkan si kulit bundar ke tengah lapangan. Bola disambut gelandang serang Swedia Ola Toivonen dengan tendangan kaki kanan hingga berbalik meluncur masuk ke gawang Perancis. Gol Toivonen (90’+3’) bertahan menjadi penentu kemenangan Swedia.

Sebelum gol Toivonen tercipta dari blunder Lloris, kedudukan imbang satu sama. Olivier Giroud membawa Perancis unggul duluan dengan gol yang dicetak melalui sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti Swedia (37’). Swedia lalu menyamakan kedudukan lewat gol Jimmy Durmaz (43’), yang dihasilkan lewat tendangan kaki kiri memaksimalkan umpan silang Ludwig Augustinsson dari sayap kiri.

Related Posts
1 daripada 7,081

Dengan kekalahan yang terjadi, Perancis asuhan pelatih Didier Deschamps turun ke peringkat dua dengan tetap mengumpulkan 13 poin dari enam laga. Swedia besutan pelatih Janne Andersson menempati peringkat pertama dengan jumlah poin yang sama tapi unggul selisih gol.

 

Susunan Pemain

Swedia: Olsen; Granqvist, Lindelof, Augustinsson, Lustig; Ekdal (Larsson 77’), Johansson, Forsberg, Durmaz (Claesson 77’), Toivonen; Berg (Guidetti 89’)

 

Perancis: Lloris; Koscielny, Varane, Mendy, Sidibe; Pogba (booked 65’), Matuidi, Griezmann (Mbappe-Lottin 76’); Giroud, Payet (Lemar 76’), Sissoko

Tinggalkan komen