Take a fresh look at your lifestyle.

Spanyol dan Italia Akhiri Kualifikasi Piala Dunia 2018 dengan Kemenangan 1-0

0 1,327

Jakartakita.com – Spanyol dan Italia sama-sama meraih kemenangan dengan skor 1-0 dalam pertandingan Grup G kualifikasi Piala Dunia 2018 zona UEFA yang dijalani masing-masing tim pada Selasa (10/10/2017) dini hari WIB.

Spanyol mengalahkan tim tuan rumah Israel di Stadion Teddy berkat gol semata wayang Asier Illarramendi (76′). Gol dihasilkan Illarrmendi lewat tendangan kanon dari luar kotak penalti lawan.

Sedangkan Italia berhasil menundukkan tim tuan rumah Albania berkat gol tunggal Antonio Candreva (73’) di Stadio Loro Borici. Gol dicetak Candreva dengan sepakan kaki kanan usai menguasai umpan silang Leonardo Spinazzola dari sayap kiri.

Kemenangan yang diraih membawa Spanyol asuhan pelatih Julen Lopetegui yang sebelumnya telah memastikan lolos ke putaran final PD 2018 di Rusia dengan memuncaki klasemen Grup G mengoleksi 28 poin dari 10 pertandingan. Tim Matador tak pernah terkalahkan dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia sejak 1993 lalu.

Related Posts
1 daripada 3,596

Italia yang diarsiteki pelatih Gian Piero Ventura yang sebelumnya telah dipastikan menjadi runner-up grup menempati peringkat dua klasemen akhir dengan 23 poin.

 

Hasil pertandingan Grup G lainnya:

Makedonia 4-0 Liechtenstein

Visar Musliu (36′), Aleksandar Trajkovski (38′), Enis Bardhi (67′), Arijan Ademi (69′)

 

Klasemen akhir Grup G:

Tinggalkan komen