Take a fresh look at your lifestyle.

Atletico Tundukkan Madrid 4-2 dalam Laga Piala Super Eropa

0 2,560

Jakartakita.com – Klub Spanyol Atletico Madrid menundukkan tim rival sekota Real Madrid dengan skor 4-2 lewat babak perpanjangan waktu dalam pertandingan perebutan Piala Super Eropa 2018 yang berlangsung di A Le Coq Arena, Tallinn, Estonia, Kamis (16/8/2018) dini hari WIB.

Keberhasilan menundukkan Madrid membawa Atletico menjadi satu-satunya tim yang memenangi tiga Piala Super Eropa setelah menjadi pemenang Liga Eropa dengan mengalahkan jawara Liga Champions. Atletico kini bersama Liverpool menempati peringkat empat klub dengan perolehan Piala Super Eropa terbanyak.

Diego Costa membawa Los Rojiblancos unggul lewat gol cepat saat pertandingan baru berlangsung 49 detik. Setelah menguasai bola yang diluncurkan Diego Godin, Costa menyarangkan bola ke gawang Madrid dengan sepakan kaki kanan.

Gol Costa tersebut tercatat sebagai gol tercepat yang pernah tercipta di laga perebutan Piala Super Eropa. Sebelumnya gol tercepat di laga perebutan Piala Super Eropa dihasilkan Ever Banega dalam waktu tiga menit pada 2015 lalu.

Los Merengues, dengan pelatih anyar Julen Lopetegui menjalani debut di pertandingan resmi, kemudian dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-27, umpan silang Gareth Bale dari sayap kanan dituntaskan Karim Benzema dengan sundulan.

Pada menit ke-62, Madrid memperoleh penalti setelah Juanfran melakukan handsball di kotak penalti Atletico. Sergio Ramos maju sebagai eksekutor penalti dan mampu menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Atletico dengan sepakan kaki kanan.

Costa kembali membuat gol ke gawang Madrid pada menit ke-79, membuat kedudukan menjadi imbang 2-2. Costa menuntaskan umpan tarik Angel Correa dengan sontekan kaki kiri.

Related Posts
1 daripada 7,082

Karena kedudukan imbang bertahan sampai babak kedua usai, laga dilanjutkan ke babak tambahan. Pada menit ke-98, Saul Niguez membawa Atletico unggul 3-2 lewat gol yang diciptkan dengan tendangan voli menggunakan kaki kiri menyambar bola yang dilambungkan Thomas Partey.

Satu gol lagi dihasilkan tim asuhan pelatih Diego Pablo Simeone pada menit ke-104. Koke mencetak gol dengan tendangan kaki kanan memaksimalkan operan Vitolo Machin. Keunggulan 4-2 Atletico atas Madrid bertahan sampai peluit panjang dibunyikan wasit.

 

Susunan Pemain

Real Madrid: Navas; Ramos (kk 112’), Varane, Marcelo (kk 54’), Carvajal; Isco (Vazquez 83’), Kroos (Mayoral 102’), Casemiro (Ceballos 90’+1’); Benzema, Asensio (kk 35’)(Modric 57’(kk 101’)), Bale

 

Atletico Madrid: Oblak; Godin, Savic, Hernandez, Juanfran; Rodri (Vitolo 71’(kk 105’+3’)), Niguez, Koke, Lemar (Thomas 90’+1’); Griezmann (Correa 57’(kk 60’)), Costa (kk 62’)(Gimenez 109’)

 

Hasil pertandingan Trofeo Joan Gamper 2018:

Barcelona 3-0 Boca Juniors

Malcom 18′, Lionel Messi 39′, Rafinha 67′

Tinggalkan komen