Take a fresh look at your lifestyle.

Jamu Ajax di Allianz Arena, Muenchen Raih Hasil Imbang

Benfica Tundukkan AEK 3-2

0 1,944

Jakartakita.com – Bayern Muenchen tak mampu menaklukkan Ajax Amsterdam dalam pertandingan matchday 2 Grup E Liga Champions yang berlangsung di Allianz Arena, Rabu (3/10/2018) dini hari WIB. The Bavarians hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 saat menjamu De Godenzonen.

Muenchen unggul terlebih dahulu pada menit keempat, melalui gol yang dicetak Mats Hummels dengan sundulan memanfaatkan umpan lambung Arjen Robben dalam sebuah situasi tendangan bebas.

Ajax lalu menyamakan kedudukan pada menit ke-22, setelah Noussair Mazraoui menyarangkan bola ke gawang tim tuan rumah dengan sepakan kaki kiri usai melakukan umpan satu dua dengan Dusan Tadic.

Hasil imbang yang terjadi membuat Ajax besutan pelatih Erik ten Hag memuncaki klasemen Grup E dengan mengoleksi empat poin. Muenchen asuhan pelatih Niko Kovac di peringkat kedua juga dengan empat poin, tapi kalah selisih gol dari Ajax.

Benfica di urutan ketiga dengan tiga poin usai mencuri kemenangan 3-2 di kandang AEK Athens, Stadion Olimpiade Athena, dalam pertandingan Grup E yang berlangsung dini hari WIB tadi. Gol-gol Benfica dicetak Haris Seferovic (6′), Alejandro Grimaldo (15′), dan Alfa Semedo (74′), sedangkan kedua gol AEK diciptakan Viktor Klonaridis (53′, 63′).

Related Posts
1 daripada 3,596

Benfica bermain dengan hanya sepuluh pemain di babak kedua setelah Ruben Dias menerima kartu merah dari kartu kuning kedua di penghujung babak pertama akibat melanggar Ezequiel Ponce.

Kekalahan yang diderita di hadapan para pendukungnya sendiri membuat AEK terpuruk di dasar klasemen dengan tanpa poin.

 

Susunan Pemain

Bayern Muenchen: Neuer; Hummels (Sule 90’+3’), Boateng, Alaba, Kimmich; Thiago, Martinez (kk 40’), Muller; Lewandowski, Ribery (Gnabry 74’(kk 88’)), Robben (Rodriguez 62’(kk 78’))

 

Ajax Amsterdam: Onana; Wober, De Ligt, Tagliafico, Mazraoui; Van de Beek (kk 21’)(De Wit 75’), Schone, Blind (kk 51’), Neres (Dolberg 85’), Ziyech; Tadic

Tinggalkan komen