Take a fresh look at your lifestyle.

Film ‘Cinta Anak Negeri’ Angkat Isu Tentang Kultur Budaya, Pariwisata & Demokrasi

0 3,870
foto : jakartakita.com/edi triyono

Jakartakita.com – Rumah produksi Padma Film Productions bakal merilis film berjudul ‘Cinta Anak Negeri’ yang mengangkat isu tentang kultur budaya, pariwisata dan edukasi dalam berdemokrasi.

Film yang di sutradarai oleh Rachmad Rangkuti dan diproduseri oleh Hamdani Ismail, Heri Tanjung, SH dan Achmad Syaiful Anwar, SE ini, bekerja sama dengan Relawan Nusantara Bersatu yang diketuai Drs. Djoko Daryanto dan melibatkan banyak nama besar, antara lain; Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Related Posts
1 daripada 468

Ditemui disela-sela acara syukuran yang digelar di kawasan Kota Tua Jakarta, Kamis (17/1), Heri Tanjung mengungkapkan, bahwa film ini merupakan sebuah film Inspiratif yang menceritakan tentang sosok Bayu yang lahir dari keluarga yang sangat sederhana namun mempunyai sebuah mimpi besar, yaitu ingin mengubah nasib keluarganya dan daerah tempat tinggalnya menjadi ‘sesuatu’.

“Ada beberapa lokasi yang nantinya akan menjadi tempat shooting, salah satunya di Kantor Gubernur Jawa Tengah,” jelas Heri.

Adapun beberapa artis yang terlibat dalam proyek film ini, antara lain; Ajun Perwira, Nadira Sungkar, Sandy Tumiwa, Syahra Larez, Rio Destha, Juy Wow, Mutia Datau, Sakti Syafril, dan Fairuz Azam.  (Edi Triyono)

Tinggalkan komen