Take a fresh look at your lifestyle.

TOTAL Synthetic Leather Kembali Gelar Lomba Pasang Jok Paten di IIMS 2019

0 2,625

Jakartakita.com – TOTAL Synthetic Leather kembali menggelar ajang kreativitas di bidang pemasangan jok mobil sekaligus mengumumkan kehadirannya di ajang pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019.

Event yang ketiga kalinya diselenggarakan ini, mengundang seatmaker di wilayah Jabodetabek dan akan digelar pada tanggal 04 Mei 2019 di Hall B stand P7 PAHAMI Village Pukul 13.00 WIB.

Para seatmaker yang ikut diberikan pemaparan mengenai peraturan lomba di acara technical meeting, Senin (15/4) lalu, di MGK Kemayoran, Jakarta Pusat.

Menurut Jaya Wilantara Lim selaku CEO Total Synthetic Leather, seperti kontes interior lainnya, kali ini terdapat pengembangan dan penilaian yang dititikberatkan pada kerapihan dan kecepatan pemasangan, diikuti oleh tampilan dan design yang akan dinilai oleh juri independen.

“Kecepatan pemasangan tidak boleh lebih dari 30 menit sejak waktu mulai dan tidak ada penambahan waktu,” ujar Jaya Wilantara Lim dalam siaran pers Sabtu (20/4/2019).

 Ditambahkan, untuk design jok, masing masing peserta harus memiliki kreativitas untuk mendapatkan nilai terbaik. Selain kerapihan, design yang memiliki konsep sesuai dengan karakter jok sangat membantu mendapatkan point tertinggi.

Lebih lanjut, Ko Toto – panggilan akrab pimpinan TOTAL Synthetic Leather ini mengungkapkan bahwa di event kali ini, terdapat perbedaan. Jika sebelumnya lomba mengambil tema hitam-merah sesuai logo TOTAL, namun kali ini bebas namun tetap mengacu pada koleksi dan penggunaan warna bahan yang tersedia pada TOTAL.

“TOTAL memiliki 13 varian warna di antaranya Black, Dark Grey, Grey, Light Grey, White, Ivory, Beige, Mocca, Capucino, Champignon, Khaki, Saddle dan Red. Setiap peserta disediakan bahan maksimal tiga meter untuk pemasangan satu jok Honda Mobilio bagian driver (hanya satu jok saja),” jelasnya.

Usai technical meeting dilanjutkan penyerahan bahan TOTAL Phantom kepada masing-masing seatmaker untuk dilombakan.

Related Posts
1 daripada 4,388

Selain para peserta lomba, TOTAL juga mengundang para seatmaker untuk terlibat hadir selama pameran sebagai rekanan, diantaranya yang hadir yaitu; Zoom Captain Seat. 

“Peraturannya, setiap peserta tidak diperkenankan merubah jok standar dan larangan lainnya, yaitu tidak boleh menggunakan lem, resleting, bordir dan kantong atau saku. Adapun faktor penilaian mengikuti tiga pokok besar yaitu kecepatan, kerapihan dan kreativitas,” sambungnya.

Guna kelancaran para peserta melakukan pengundian nomor urut lomba yang akan dimulai pada pukul 13.00. Setiap peserta dikelompokkan menurut urutan pemasangan. Satu kelompok terdiri dari dua peserta dan disediakan selama 30 menit untuk pasang dilanjutkan penilaian serta foto session. Pemenang lomba akan diumumkan langsung pada malam harinya. 

Dalam hal penjurian, Oscar selaku juri utama sekaligus Ketua IATS (Indonesian Authorized Trimmer Summit) memberikan kisi-kisi agar menjadi pemenang.

“Sebelum lomba, seatmaker harus menyiapkan peralatan seperti tang, ring C dan perlengkapan lain, karena penilaian waktu sangat penting seperti ketiga kriteria lainnya, yaitu kerapihan dan kreativitas,” ujar Oscar.

Sebagai info, juara tercepat tahun lalu selesai dalam waktu 9 menit 11 detik oleh AN Maestro.

Adapun Lomba Pasang Jok Paten ini pertama kali diselenggarakan di IIMS pada tahun 2017 oleh TOTAL Synthetic Leather dan terbilang jarang dilaksanakan. Acara ini selain memanfaatkan promosi IIMS juga merupakan gathering bagi para seatmaker di Jabodetabek. 

Kali ini mengundang sponsor yaitu First Class selaku brand karpet berkualitas dan W2 Printing.

“Lomba ini bertujuan positif, tidak hanya ajang lomba adu kreativitas namun juga silaturahmi antara seatmaker di Jakarta dan sekitarnya,” jelas Ko Toto.

Adapun peserta yang mengikuti lomba kali ini, antara lain: BOWO JOK (Pekayon, Bekasi Selatan), ICON CAR LEATHER (Ciledug Tangerang), AUTO INTERIOR SERVICES –AIS (Mangga Dua, Jakarta Utara), AUTO INTERIOR SERVICES –AIS (Mangga Dua, Jakarta Utara), JAKARTA JOK (MGK, Kemayoran Jakarta Pusat), RAJA JOK (Bogor Utara Jawa Barat), MISTA INTERIOR (Cengkareng Jakarta Barat), ARJ INTERIOR MOBIL (Pondok Aren Tangerang Banten), PADI CAR LEATHER SEAT (Kembangan Jakarta Barat), GUDANG JOK MODIFIKASI/INVENTION (MGK Kemayoran Jakarta Pusat), SURYA INDAH MOTOR AUDIO – VARIASI (Cikupa, Tangerang, Banten), OTOSAFE (Cibinong, Bogor) R FOUR (Ciracas, Jakarta Timur) dan OZONE CAR SEAT (MGK Kemayoran Jakarta Pusat).

Tinggalkan komen