Take a fresh look at your lifestyle.

Ini Dia Tips Membuat Semur Telur Betawi

3,455
semur telur khas betawi
foto : istimewa

Jakartakita.com – Manfaat telur sebagai asupan makanan diyakini sebagai penurun berat badan yang efektif, berkadar karbohidrat yang cukup rendah.

Dalam sebutir telur, terkandung sebanyak 80 kalori dan rendah lemak. Telur juga bisa menjaga tulang dari resiko pengeroposan tulang. Selain itu, telur juga sangat cocok untuk menu diet harian Anda. Telur ayam, misalnya, memiliki berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh Anda.

Telur juga dapat bertahan lama, jika disimpan di lemari es. Tapi jangan kelamaan juga menyimpannya, karena tidak baik bagi manfaat telur itu sendiri. Kalau sekitar sebulan atau berminggu-minggu lebih baik jangan dikonsumsi lagi.

Berbeda halnya dengan sayuran atau tempe dan tahu, kualitas telur akan ketahuan jelek jika kelamaan disimpan dalam freezer dan menjadi tidak segar lagi.

Tapi, tahukah Anda, jika telur juga dapat dibuat menjadi masakan yang enak. Tentunya, dengan resep  dan bumbu yang tidak sama seperti biasanya.

Misalnya saja, menu masakan “Semur Telur Khas Betawi”. Berikut ini tips membuatnya.

Related Posts
1 daripada 1,922

Bahan-bahan:

  • ½ kg telur mentah lalu direbus sampai matang total, lalu kupas kulitnya
  • 4 butir kentang, kupas dan potong sesuai selera
  • 12 buah tahu putih
  • 2 gelas air
  • 5 sendok makan minyak
  • 7 buah cengkeh
  • 1 batang kayu manis
  • 3 sendok makan gula pasir
  • 6 sendok makan kecap manis

Bumbu halus:

  • 9 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok makan merica
  • ½ potong biji pala
  • 1 sendok makan garam

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak goreng untuk menumis, lalu masukkan bumbu halus masak sampai harum
  2. Tambahkan air secukupnya dan campurkan bahan lainnya seperti kayu manis, cengkeh, garam, gula, kecap masak sampai mendidih
  3. Masukkkan potongan kentang telebih dahulu masuk sampai lunak.
  4. Lalu disusul dengan tahu, telur atau jengkol (sesuai selera Anda) masak secara bersamaan, masak sampai mendidih  sampai bumbunya meresap atau kuahnya berkurang.
  5. Langkah terakhir adalah, kecilkan api dan masakan siap untuk disajikan.

Selamat Mencoba ya…