Take a fresh look at your lifestyle.

Lazio Bangkit dari Kekalahan Memalukan

0 793

Tiket Pesawat Murah Airy

lazio genoaJakartakita.com – Lazio telah bangkit dari kekalahan memalukan 0-5 di tangan Napoli akhir pekan lalu. Bermain melawan Genoa yang menyelesaikan laga dengan sembilan pemain dalam pertandingan Serie A yang berlangsung di Stadio Olimpico, Roma, Kamis (24/9/2015) dini hari WIB, Biancoceleste menang 2-0

Filip Djorjevic mencetak gol pertama Lazio pada menit ke-35, sedangkan gol kedua ditorehkan Felipe Anderso pada menit ke-62. Genoa kehilangan Issa Cissokho pada menit ke-56 karena menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah. Sedangkan Goran Pandev meninggalkan lapangan duluan pada menit ke-85 karena melakukan sikutan terhadap Mauricio.

Baru lima menit laga berjalan, Genoa hampir unggul terlebih dahulu lewat Tomas Rincon. Tapi tendangan kerasnya dari luar kotak penalti hanya mengenai tiang gawang Lazio. Pada menit ke-18, Ricardo Kishna meluncurkan bola ke arah gawang Genoa, tapi masih melambung. Genoa kembali mengancam, tembakan Rincon bisa diselamatkan kiper Lazio Federico Marchetti. Sedangkan sepakan Olivier Ntcham masih melebar.

Related Posts
1 daripada 3,596

Sekitar 10 menit sebelum turun minum, Lazio unggul lewat gol Djorjevic. Sundulannya terhadap umpan silang Senad Lulic masuk ke gawang Genoa yang dikawal kiper Eugenio Lamanna.

Di babak kedua, Lazio terus meningkatkan serangan, apalagi setelah Cissokho diusir dari lapangan. Hasilnya setelah enam menit unggul jumlah pemain, Anderson mencetak gol kedua Lazio lewat tendangan dari jarak 25 meter.

Lima menit sebelum waktu normal pertandingan berakhir, Pandev yang pernah membela Lazio harus keluar dari lapangan karena kartu merah. Ganjaran karena menyikut Mauricio di muka.


Tinggalkan komen