Take a fresh look at your lifestyle.

Tiada Wakil Indonesia di Final China Masters

0 1,285

china mastersJakartakita.com – Indonesia dipastikan tanpa wakil di final China Masters 2016 yang akan berlangsung di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Minggu (24/4/2016). Satu-satunya wakil Indonesia yang sampai di semifinal, ganda putri Della Destiara/Rosyita Eka, tak mampu melanjutkan langkahnya ke partai pamungkas.

Related Posts
1 daripada 3,572

Della/Rosyita kalah dari ganda putri Tiongkok unggulan pertama, Luo Ying/Luo Yu, dua set langsung 9-21 dan 11-21 dalam pertandingan semifinal yang berlangsung Sabtu (23/4/2016). Laga ini berakhir hanya dalam waktu 41 menit.

Final China Masters didominasi bertemunya para pemain tuan rumah. Hanya di ganda putra pebulutangkis asing yang berlaga, yaitu ganda putra Korea Selatan unggulan pertama Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong menghadapi rekan senegara mereka, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang, yang merupakan unggulan ketiga.

Tinggalkan komen