Take a fresh look at your lifestyle.

Rumah Singgah Sasana Marsudi Husada Diresmikan, YKI Sediakan Fasilitas Penginapan Murah Bagi Pasien Kanker

0 3,685
foto : jakartakita.com/edi triyono

Jakartakita.com – Yayasan Kanker lndonesia (YKI) meresmikan rumah singgah Sasana Marsudi Husada yang terletak di Jl. Lebak Bulus Tengah, Cilandak Jakarta Selatan, Sabtu (8/9/2018).

Peresmian dilakukan oleh Karlinah Umar Wirahadikusumah, dan disaksikan segenap pengurus YKI, serta perwakilan Kementerian Kesehatan RI, instansi pemerintah dan swasta terkait lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua Umum YKI Prof. DR. dr. Aru Wisaksono Sudoyo, SpPD, KHOM, FACP menyampaikan, bahwa keberadaan rumah singgah Sasana Marsudi Husada sedari awal merupakan upaya mewujudkan misi Yayasan Kanker Indonesia sebagai tempat tinggal sementara bagi pasien kanker dari luar kota yang sedang menjalani pengobatan di Jakarta, karena belum lengkapnya fasilitas pengobatan yang tersedia di daerahnya, sebagai tempat penginapan yang layak dan murah bagi pasien yang sebagian besar tidak mampu.

“Penginapan mulai harga Rp 30 ribu itu sangat murah sekali, khusus untuk pasien kanker dari luar Jakarta yang sedang menjalani pengobatan di Jakarta,” jelasnya.

Related Posts
1 daripada 6,214

“Harapan kami, gedung Sasana Marsudi Husada yang baru ini, dapat lebih bermanfaat bagi masyarakat khususnya pasien-pasien kanker yang membutuhkan dan dapat membantu pemerintah dalam upaya menanggulangi masalah kanker di Indonesia,” tandas Prof. Aru Sudoyo.

Rumah singgah Sasana Marsudi Husada terdiri dari 3 lantai. Lantai pertama terdiri atas 10 kamar standard dan 4 kamar VIP; Lantai 2 terdiri atas 4 kamar untuk paliatif serta aula berkapasitas 100 orang yang dapat dibagi menjadi 3 ruang kelas untuk pendidikan dan pelatihan; dan lantai 3 berupa aula tempat pertemuan berkapasitas 100 orang sebagai ruang pertemuan dan pelatihan.

Selama pembangunan berlangsung, pasien Sasana Marsudi Husada yang berasal dari berbagai daerah di lndonesia dipindahkan sementara pada lantai 3 gedung Klinik Utama.

Sementara itu, Ketua Tim Pembangunan Gedung / Wakil ketua ll Dewan Pembina YKI, Prof.dr. Abdul Muthalib, SpPD, KHOM mengatakan, pihaknya berterima kasih kepada masyarakat dan segenap pihak yang telah ikhlas sebagai donatur pembangunan rumah singgah Sasana Marsudi Husada, sehingga lebih banyak pasien kanker yang dapat dibantu.

“Selain sebagai rumah singgah, tempat ini juga akan digunakan sebagai pusat pelatihan perawatan paliatif. Gedung ini juga mempunyai auditorium yang dapat masyarakat gunakan untuk berbagai kegiatan seperti seminar dan kegiatan-kegiatan lainnya,” jelas Prof. dr. Abdul Muthalib. (Edi Triyono)

Tinggalkan komen