Pada lawatan David Foster yang pertama pada 27 Oktober 2010, dia memboyong musisi legendaris Natalie Cole, Peter Cetera, dan artis lainnya yang juga tenar seperti Charice Pempengo, dan juara American Idol, Ruben Studdard. Sedang pada penampilannya yang kedua di Jakarta, David Foster juga mengajak beberapa musisi tenar lainnya, yakni Michael Bolton, Charice, Philip Bailey, dan Russell Watson.
Dan untuk penampilan ketiganya dalam “David Foster & Friends 2012 Live in Concert” pada tanggal 9 November 2012 nanti, David Foster juga tidak akan tampil sendirian. David mengajak sejumlah musisi ternama seperti; Babyface, Chaka Khan, Paul Young, Hayley Westenra, dan Dirty Loops.
Dyandra Production dan Sound Rhythm, sebagai promotor membanderol harga tiket konser, sebagai berikut; Platinum (Rp 5 Juta ), Gold (Rp 3,5 Juta), Silver (Rp 2,5 Juta), Bronze I tengah (Rp 1.250 Ribu), Bronze II di Kiri/Kanan (Rp 1 Juta) , Tribune (Rp 800 Ribu).
(Risma)