Gunung Putri Square, Rusunami Bergaya Apartemen Menengah

Jakartakita.com – Ditengah kondisi melangitnya harga properti, pengembang PT. PP Properti menawarkan rumah susun sederhana milik (rusunami) Gunung Putri Square berkonsep one stop living dengan harga terjangkau untuk kalangan pekerja berpenghasilan menengah-bawah disekitar kawasan Gunung Putri, Bogor.

Meski berpredikat hunian murah dengan luas kamar 21 meter persegi, proyek yang terdiri dari dua tower ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang seperti layaknya apartemen kelas menengah, antara lain; ruko 3 lantai, food and beverage, taman bermain, parkir basement untuk kendaraan penghuni, ruang serba guna, 4 lift pendukung disetiap tower serta tangga darurat.

“Untuk tower pertama, ada 800 unit yang kami tawarkan. Pembangunan akan dimulai pada triwulan pertama atau Maret 2015,” kata Ian Oktaviandi, Project Manager Gunung Putri Square, baru-baru ini di Gunung Putri, Bogor.

Lebih lanjut dijelaskan, proyek yang diapit tiga pintu tol ini (pintu tol Cimanggis, Cibubur dan Gunung Putri) memiliki nilai investasi senilai Rp 500 miliar. Adapun untuk pembangunan satu tower diperkirakan menelan investasi Rp130 milyar. Sementara itu, jika menilik potensi pasarnya pun cukup bagus. Disekitar kawasan proyek merupakan kawasan industri dengan 24 ribu pekerja yang menjadi potensial market dari proyek seluas 2,1 hektar ini.

“Untuk pegawai dengan penghasilan Rp 7 juta per bulan bisa memiliki apartemen ini,” ujarnya.

Iwan Risdianto, Marketing Manager Gunung Putri Square menambahkan, proyek ini sudah mulai dipasarkan sejak Agustus 2014 lalu. Hingga pertengahan September 2014, sekitar 10 persen telah ludes terjual.

“Respon pasar cukup baik. Kami juga memberi kemudahan kepada konsumen dengan menggunakan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) serta bantuan kredit kepemilikan rumah (KPR) dengan suku bunga kredit tetap, sebesar 7,5 persen,” jelasnya.

Untuk lebih meningkatkan penjualan, strategi pemasaran berupa aktifitas promosi dan mengikuti pameran-pameran, giat dilakukan. Maklum, Oktober 2014 baru akan grand launching.

“Target kami, tower pertama selesai Agustus 2016 dan menyerap 80 persen pekerja disekitar kawasan sini,” pungkasnya.

Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP)gunung putri bogorGunung Putri Squarekredit kepemilikan rumah (KPR)PT PP Propertirusunami
Comments (1)
Add Comment
  • idris sardi

    saya sangat senang sekali di gunung putri terdapat apartemen..BRAVO..