“Pengembang menunjukkan adanya tendensi untuk menaikkan service charge akibat dari kenaikan listrik, BBM, dan Upah Minimum Regional (UMR),” kata Vivin, di Jakarta, Rabu (21/1).
JLL mencatat, harga sewa perkantoran untuk premium di kawasan CBD Jakarta berada di kisaran USD35 per m2, untuk Grade A sekitar USD30 per m2, Grade B sekitar USD28 per m2, dan Grade C sekitar USD20 per m2.
Vivin menambahkan, kenaikan harga sewa perkantoran ini juga dipengaruhi oleh banyaknya suplai yang masuk pada tahun 2015 ini. “Data dari JLL, sebanyak 500-700 ribu m2 ruang kantor baru bakal menyesaki kawasan perkantoran CBD Jakarta,” ungkapnya.