Sebagai pembicara, Leader of Products Professional Trainer Team, Magic Wu, membahas mengenai teknologi terbaru dari software Reallusion dalam bidang Pre-visualization (Previs) yang dapat menghemat hingga 30% untuk waktu dan biaya.
“Dewasa ini, penggunaan Previz bukan hanya untuk dunia perfilman saja, tapi bisa juga untuk menyampaikan ide, project, reka kegiatan dan lain-lain. Hampir pada setiap pembuatan film, pre-visualization dibutuhkan. Dengan software Reallusion ini, dapat menghemat hingga 30% waktu dan biaya,” kata Wu.
Adapun para peserta yang hadir dalam kegiatan ini antara lain, para penggiat studio animasi, rumah produksi, agensi media dan para pelaku industry komersial dan periklanan serta pelaku bisnis TV Studio dan hiburan.
Sementara itu, Roby Gunawan, Sales Suvervisor PT Tekno Logika Utama, mengatakan saat ini hampir pada setiap pembuatan film, pre-visualization dibutuhkan. Para pembuat film memiliki visi bagaimana hasil sebuah project akan terlihat. “Dipasaran, harga software ini dibandrol sekitar US$3500,” ujarnya.
Dalam event ini, PT Tekno Logika Utama memberikan support berupa gratis software selama 90 hari dan teknologi update untuk animator, 3D artist, motion graphics desainer, editor, creative team dan lain-lain untuk meningkatkan efektif dan efisiensi dalam sebuah project atau film di perusahaan masing-masing.
Sebagai informasi, Reallusion adalah solusi real time software lunak animasi 2D dan 3D untuk konsumen, pelajar dan professional yang berkantor pusat di Silicon Valley. Dikenal sebagai pioneer real time dibidangnya, Reallusion menyediakan berbagai macam fitur dan aset mulai dari karakter, latar belakang, gerakan sampai dengan pengisi suara dan dapat ditambahkan/diedit dengan perangkat lunak lainnya seperti Microsoft kinect.