Tingkatkan Pelayanan, Transjakarta Siapkan Petugas ‘On Board’

dok: istimewa

Jakartakita.com – Dalam rangka meningkatkan pelayanan, PT Transjakarta sebagai pengelola bus Transjakarta menyiapkan petugas on board. Petugas on board ini disiagakan untuk membantu penumpang bus Transjakarta.

Sepintas, petugas on board  mirip dengan petugas keamanan yang sudah ada sebelumnya. Namun, petugas ini akan lebih dibekali pengetahuan mengenai bus dan koridor serta operasional transjakarta setiap harinya. Para petugas ini akan melaksanakan standar pelayanan minimum yang sedang gencar dikejar oleh PT Transjakarta.

Tak hanya menyiapkan petugas ‘on board’. PT Transjakarta bekerja sama dengan Polda Metro Jaya juga akan membuat sertifikasi untuk sopir-sopir bus transjakarta maupun bus lain yang dapat melintasi jalur transjakarta.

 Sopir-sopir yang sudah tersertifikasi wajib untuk menyetir armada dengan baik alias tidak kebut-kebutan dan lebih menjaga keselamatan penumpang. Mereka juga tidak diperbolehkan untuk ngetem karena sistem setoran tidak lagi digunakan, melainkan dengan pola pembayaran rupiah per kilometer.

Transjakarta
Comments (0)
Add Comment