Hasil RUPST XL Axiata 2015 : Dian Siswarini Sebagai Presiden Direktur XL, Chatib Basri Sebagai Dewan Komisaris Perseroan

foto : jakartakita.com

Jakartakita.com – PT XL Axiata Tbk (XL) telah selesai menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), di Jakarta, Rabu (1/4/2015). Salah satu keputusan rapat adalah menyetujui pengangkatan Dian Siswarini sebagai Presiden Direktur XL yang baru, menggantikan Hasnul Suhaimi yang telah mengabdi sejak Oktober 2006 dan memasuki masa pensiun.

Dian akan efektif memimpin perusahaan telekomunikasi terbesar kedua di Indonesia ini setelah pengangkatannya di RUPST ini, hingga ditutupnya RUPST 2019. Pada kesempatan yang sama, RUPST juga mengangkat mantan Menteri Keuangan RI, DR. Muhamad Chatib Basri, sebagai anggota Dewan Komisaris Perseroan.

Rapat menyatakan menerima baik pengakhiran masa jabatan Hasnul Suhaimi dari jabatannya selaku anggota Direksi Perseroan, serta memberikan pembebasan dan pelunasan tanggung jawab sepenuhnya (acquit et de charge) kepada Hasnul Suhaimi.

“Dian adalah figur yang tepat untuk memimpin XL ke depan. Beliau memiliki kompetensi yang lebih dari cukup guna membawa XL menghadapi tantangan industri telekomunikasi di masa depan,” kata Hasnul.

Dian telah berkiprah bersama XL sejak 1996. Sejak 2007, ibu dari 3 anak ini menjadi anggota Direksi XLsebagai Direktur Network. Lalu pada 2011, dia menjabat sebagai Direktur/Chief Digital Service. Sebelum diangkat menjadi Wakil Presiden Direktur/Deputy CEO, Dian sempat mengembangkan karir profesionalnya sebagai Group Chief of Marketing and Operation Officer di Axiata, Malaysia. Dian juga telah dipersiapkan menjadi Presiden Direktur/CEO XL oleh Hasnul Suhaimi sendiri sejak 3 tahun yang lalu.

“Saya mengapresiasi kepercayaan yang telah diberikan oleh Perseroan, dan oleh karena itu saya siap mengemban tanggung jawab ini sebaik-baiknya sebagai Presiden Direktur/CEO XL,” kata Dian.

Berikut ini susunan anggota Direksi Perseroan terhitung sejak hari Rabu (1/4/2015) :

Dewan Komisaris

Presiden Komisaris     :           YBhg Tan Sri Dato’ Insinyur Muhammad Radzi bin Haji  Mansor

Komisaris                    :           YBhg Dato’ Sri Jamaludin bin Ibrahim

Komisaris                    :           Bapak Chari TVT

Komisaris                    :           Bapak Azran Osman-Rani

Komisaris                    :           Bapak DR. Muhamad Chatib Basri

Komisaris Independen:           Bapak Peter J. Chambers

Komisaris Independen:           Ibu Yasmin Stamboel Wirjawan

Direksi

Presiden Direktur        :           Dian Siswarini

Direktur                       :           Willem Lucas Timmermans

Direktur                       :           Mohamed Adlan bin Ahmad Tajudin

Direktur Independen   :           Ongki Kurniawan

Sementara itu, untuk menghadapi tantangan perkembangan industri telekomunikasi kedepan  serta memperkuat jajaran direksi dalam mengelola kegiatan operasional perusahaan sehingga lebih fokus dalam merespon dinamika industri, XL di dalam paparan publik ini juga mengumumkan lini manajemen baru yang berada satu tingkat dibawah direksi, namun bertanggung jawab secara langsung kepada Presiden Direktur/CEO.

Lini manajemen setingkat dibawah direksi dengan  peran dan fungsi masing-masing tersebut adalah sebagai berikut :

Chief Digital Services Officer                                    :           Yessie D. Yosetya

Chief Brand & Customer Management Officer     :           Rashad J. Sanchez

Chief Revenue Management Officer                       :           Mohammed A. Ali

Chief Commercial Officer                                          :           Danny Chew

 

Dian SiswariniPresiden Direktur XLPT XL Axiata Tbk (XL)RUPSTXL
Comments (0)
Add Comment