Ini Dia Aplikasi Terbaru untuk Pengguna Commuter Line

Jakartakita.com – Kabar gembira bagi Anda pengguna commuter line. Pasalnya, sebentar lagi bakal ada aplikasi yang dapat memudahkan Anda untuk memantau segala informasi real time tentang commuter line.

Aplikasi berbasis Android yang dinamakan KCJ Train ini buatan tiga peneliti dari Universitas Indonesia (UI) yaitu; Dr Nadia Yovani, M.Si dari jurusan sosiologi, Himawan Pratama, M.Si (sastra Jepang) dan Tridianto Subagia, S.Kom (ilmu komputer) bekerjasama dengan PT KAI Commuter Jabodetabek (PT KCJ). Aplikasi ini konon  dapat menampilkan informasi jadwal kereta dan posisi kereta rel listrik (KRL) serta laporan gangguan perjalan secara real time.

Selain informasi, para pengguna KRL juga dapat menyampaikan keluhan melalui fitur surat elektronik atau email keluhan. Aplikasi ini juga dapat terintegrasi dengan media sosial seperti Facebook, Twitter, dan Instagram.

Dalam soft launching aplikasi tersebut baru-baru ini, Nadia Yovani mengatakan, aplikasi ini dibuat berdasarkan penelitian ilmiah yang dilakukan tim peneliti selama dua tahun tentang kultur pengguna transportasi umum di Jepang dan Indonesia.

Dana penelitian diperoleh dari hibah penelitian Biaya Operasional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN) Dikti.

Para peneliti membandingkan data perilaku pengguna transportasi kereta di Jepang dan Indonesia. Setahun pertama, tim peneliti mengumpulkan data di Jepang. Tahun berikutnya, pengumpulan data lapangan dilakukan di Indonesia.

Dari hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa tingkat kepuasan pelanggan kereta sangat dipengaruhi oleh keberhasilan operator kereta dalam memberikan informasi selengkap-lengkapnya kepada pelanggannya.

Tingkat kepercayaan pengguna kereta terhadap operator kereta dapat terjaga melalui pengembangan saluran komunikasi dan informasi yang terpercaya serta efisien.

Lebih lanjut, tim peneliti UI mengatakan, PT KCJ telah memiliki potensi kepercayaan konsumen dengan baik. Hal ini terbukti dari hasil survei bahwa 82,5% konsumen harian commuter line Jabodetabek memiliki tingkat kepercayaan yang tinggi pada media sosial yang dimiliki PT. KCJ.

Namun, selama ini cara berinteraksi masih kurang efisien. Karena semua tweet langsung dijawab mesti pertanyaan sama.

Aplikasi KCJ Train diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan konsumen serta menciptakan pelayanan prima PT KCJ. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penelitian yang didasarkan pada kultur dan perilaku sosial masyarakat juga dapat diterapkan di dunia bisnis.

Rencananya, PT KCJ akan melakukan merilis KCJ Train secara resmi,  setelah tim peneliti menyerahkan lisensi sepenuhnya untuk mengelola aplikasi tersebut. Dijadwalkan serah terima tersebut akan dilakukan setelah 30 April 2015.

Commuter LineKCJ TrainKRL
Comments (0)
Add Comment