Jakartakita.com – Chelsea kini hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk menjuarai Liga Inggris musim 2014/2015 setelah mengalahkan tuan rumah Leicester City 3-1 di King Power Stadium, Kamis (30/4/2015) dini hari WIB.
Kemenangan ini membuat Chelsea mantap memuncaki klasemen liga dengan 80 poin, tak terkejar Manchester City di peringkat kedua yang baru mengumpulkan 67 poin. Chelsea secara matematis hanya masih bisa dikejar Arsenal yang berada di peringkat ketiga, karena mengumpulkan 67 poin tapi baru memainkan 33 laga.
Sedangkan akibat kekalahan di kandang sendiri, “The Foxes” tertahan di peringkat 17 klasemen dengan 31 poin.
Chelsea sebetulnya tertinggal terlebih dahulu gol Marc Albrighton dalam pertandingan di King Power Stadium. Namun tim asuhan Jose Mourinho kemudian memberondong gawang tuan rumah lewat gol-gol Didier Drogba, John Terry, dan Ramires.
Albrighton membawa Leicester unggul pada menit ketiga waktu tambahan babak pertama. Matthew James memberikan umpan terobosan ke sayap kiri dimana Jamie Vardy berada. Vardy lalu mengirimkan umpan mendatar ke tengah kotak penalti Chelsea. Bek Chelsea Cesar Azpilicueta tergelincir saat berusaha membuang bola, hingga si kulit bundar dengan mudah disambar Albrighton menjadi gol.
Respon Chelsea terhadap gol ini sangat positif, Drogba mencetak gol penyama kedudukan tiga menit setelah babak kedua dimulai. Gol ini dihasilkan penyerang asal Pantai Ganding tersebut memanfaatkan umpan silang Branislav Ivanovic dari sayap kanan.
Chelsea berbalik unggul setelah Terry menorehkan namanya di papan skor pada menit ke-79. Kiper Kasper Schmeichel mampu memblok sundulan Gary Cahill dari umpan tendangan sudut, tapi ia tak berdaya menghadapi sambaran Terry terhadap bola rebound.
“The Blues” menghasilkan gol ketiganya empat menit kemudian setelah Ramires mampu mengkonversi umpan tarik Cesc Fabregas menjadi gol melalui tendangan dari jarak 16 meter.
Susunan Pemain
Leicester City
1 Kasper Schmeichel ; 3 Paul Konchesky, 5 Wes Morgan, 11 Marc Albrighton, 14 Robert Huth (2 Ritchie De Laet 24’), 27 Marcin Wasilewski ; 4 Daniel Drinkwater, 10 Andy King (8 Matthew James 19’), 19 Esteban Cambiasso ; 9 Jamie Vardy (26 Riyad Mahrez 77’), 23 Leonardo Ulloa
Chelsea
1 Petr Cech ; 2 Branislav Ivanovic, 24 Gary Cahill, 26 John Terry, 28 César Azpilicueta ; 4 Cesc Fàbregas (12 John Obi Mikel 90’), 7 Ramires, 10 Eden Hazard (23 Juan Cuadrado 88’), 21 Nemanja Matic, 22 Willian (5 Kurt Zouma 84’) ; 11 Didier Drogba