Leverkusen Kalahkan Sang Juara

foto: espn

Jakartakita.com – Bayer Leverkusen mengalahkan Bayern Muenchen yang pekan lalu baru saja memastikan meraih gelar juara Bundesliga, dalam pertandingan di Bay Arena yang berakhir Minggu (3/5/2015) dini hari WIB. Kemenangan dengan skor 2-0 diraih Leverkusen berkat gol tendangan bebas Hakan Calhanoglu dan gol Julian Brandt.

Tambahan tiga poin membuat Leverkusen yang kini mengumpulkan 58 poin naik ke peringkat ketiga menggeser Borussia Moenchengladbach ke peringkat keempat.

Kemenangan Leverkusen juga disebabkan banyaknya pemain cadangan Muenchen yang dimainkan dalam pertandingan. Gianluca Gaudino, Mitchell Weiser, Rico Strieder, dan Claudio Pizarro merumput dari menit pertama. Javi Martinez yang baru pulih dari cedera panjang juga diberi kesempatan. Pelatih Muenchen Pep Guardiola memainkan para pemain cadangan mengingat pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions kontra Barcelona pada pertengahan pekan depan.

Hasilnya, Leverkusen mampu mengimbangi permainan Muenchen dan Calhanoglu mampu menyarangkan tendangan bebas akurat ke gawang Muenchen pada menit ke-55.

Sekitar sembilan menit sebelum waktu normal berakhir, Leverkusen mampu menggandakan kedudukan. Gelandang tengah Muenchen, Thiago Alcantara, kehilangan bola di pusat lapangan dan membuat terjadinya serangan balik yang dibangun Karim Bellarbi. Pemain yang mempunyai darah Maroko ini lalu meluncurkan umpan terobosan kepada Brandt, dan diselesaikan menjadi gol.

 

Hasil pertandingan Bundesliga lainnya:

Werder Bremen 1-0 Eintracht Frankfurt

Davie Selke 66’

VfL Wolfsburg 2-2 Hannover 96

Bas Dost 24’, Ivan Perisic 45’ ; Jimmy Briand 47’, Salif Sane 58’

TSG Hoffenheim 1-1 Borussia Dortmund

Kevin Volland 33’ ; Mats Hummels 35’

Schalke 04 3-2 VfB Stuttgart

Klaas-Jan Huntelar 9’, 78’, Florian Klein (bd) 89’ ; Martin Harnik 22’, Filip Kostic 51’

SC Freiburg 1-2 SC Paderborn 07

Nils Peterson 40’ ; Lukas Rupp 70’, 80’

FC Augsburg 0-0 FC Cologne

Bundesligajermanleverkusenmuenchenpertandingansepakbola
Comments (0)
Add Comment