Gol Alessandrini Jadi Penentu Kemenangan Marseille Atas Monaco

foto: espn

Jakartakita.com – Gol Romain Alessandrini pada menit ke-87 menjadi penentu kemenangan 2-1 yang diraih tuan rumah Olympique Marseille atas AS Monaco dalam pertandingan Ligue 1 yang berlangsung di Stade Vélodrome, Senin (11/5/2015) dini hari WIB. Gol ini dicetak Alessandrini melalui tendangan keras dari jarak 10 meter yang tak bisa dibendung kiper Monaco, Danijel Subasic.

Sebelum gol Alessandrini terjadi, kedudukan sempat imbang satu sama. Joao Moutinho membawa Monaco unggul cepat pada menit pertama laga dengan sebuah tendangan kanon dari jarak 18 meter.

Cukup lama keunggulan Monaco bertahan, sebelum akhirnya Andre Ayew menyamakan kedudukan pada menit ke-79. Ayew mampu mengkonversi umpan silang yang diluncurkan Alessandrini dari sayap kanan menjadi gol.

Kekalahan Monaco belum mengubah posisi tim tersebut di tempat ketiga dengan 65 poin. Sedangkan kemenangan Marseille membawa tim ini tetap berada di peringkat keempat dengan 63 poin, sama dengan St Etienne di peringkat lima, tapi unggul selisih gol.

St Etienne sendiri pada Minggu (10/5/2015) meraih kemenangan telak 5-0 atas Nice di Stade Geoffrey-Guichard. Kemenangan besar yang diraih di kandang sendiri adalah berkat gol-gol Loic Perrin (25′), Jeremy Clement (40′), Mevlut Erding (62′), Max Gradel (84′), dan Kevin Monnet-Paquet (88′).

Di Stade de la Licorne, Montpellier mengalahkan tuan rumah Lens dengan skor 1-0. Gol Anthony Mounier pada menit 90 +1 menjadi penentu kemenangan tandang Montpellier tersebut.

marseilleMonacoPerancispertandingansepakbola
Comments (0)
Add Comment