Ahok : Bus Transjakarta Yang Ada Sekarang Ini ‘Dodol’ Semua!

foto: istimewa

Jakartakita.com – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menilai bus Transjakarta yang ada saat ini berkualitas rendah. Tak heran banyak keluhan dari masyarakat pengguna, mulai dari rusaknya pengeras suara hingga seringnya terjadi bus yang terbakar.

“Saya sudah pernah bilang, bus yang saat ini beroperasi ‘dodol’ semua, ‘tempe’ semua,” keluhnya di Balai Kota, Selasa (9/6/2015).

Menurutnya, seharusnya pemerintah DKI membeli bus-bus dengan kualitas baik. Pasalnya, harga merek bus ternama, seperti Mercedez Benz, Scania, dan Volvo tak beda jauh dengan harga merk bus yang kualitasnya rendah.

Belajar dari kasus banyaknya bus yang rusak, Ahok tak ingin lagi membeli bus dengan kualitas rendah.

“Saya putuskan untuk tak membeli bus aneh-aneh. Jakarta harus memiliki bus yang terbaik,” tuturnya.

Sebelumnya, Dewan Transportasi Kota Jakarta mengeluhkan banyak rusaknya alat pengeras suara yang berfungsi sebagai alat informasi di bus Transjakarta.

Rusaknya alat tersebut membuat penyandang disabilitas khususnya penyandang tunanetra mengalami kesulitan saat naik bus.

 

 

Basuki Tjahaja Purnamabus transjakartadewan transportasi kota jakartaGubernur DKI Jakarta
Comments (0)
Add Comment