Ribuan Pengunjung Sesaki Hari Pertama Pameran ICS 2015

foto : jakartakita.com

Jakartakita.com –  Ribuan pengunjung sesaki hari pertama Pameran Indonesia Cellular Show (ICS) 2015 di Main Lobby dan Plenary Hall JCC Senayan.

Event yang mengusung tema Digitalize Your Life itu, dibuka secara resmi oleh Menkominfo Rudiantara, Rabu (10/6/2015) dan akan berlangsung hingga Minggu (14/6/2015).

Pameran yang diselenggarakan oleh Asosiasi Penyelenggara Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI) dan Dyandra Promosindo itu, ditargetkan dikunjungi sebanyak 200.000 orang, hingga selesainya kegiatan pameran.

“Untuk target transaksi tahun 2015 ini sebesar Rp 485 Miliar. Angka ini sedikit menurun dibandingkan dengan perhelatan ICS tahun 2014 lalu. Pasalnya, nilai tukar rupiah sedang melemah terhadap dollar AS,” kata Mirna Gozal, PR Manager Dyandra Promosindo kepada Jakartakita.com, disela-sela berlangsungnya peresmian pameran.

Dari pantauan Jakartakita.com di lokasi pameran, beragam vendor gadget dan asesoris ponsel berusaha menarik perhatian pengunjung untuk datang ke stand masing-masing dengan diskon menawan dan gimmick marketing lainnya.

Di stand produk Apple, misalnya. Macbook Air 11 inci dibandrol Rp12,5 juta. Harga tersebut belum termasuk potongan jika pembayaran dilakukan dengan kartu kredit tertentu sebesar Rp 1 juta. Padahal harga semula (normal) bisa mencapai Rp 13,5 juta untuk produk yang sama.

Sementara untuk asesoris seperti power bank Hippo, menawarkan diskon hingga 75 persen, buy 1 get 1 dan bahkan trade in (tukar tambah produk lama dengan yang baru).

Pengembangan produk dan beragam inovasi seputar gadget dan asesoris ponsel juga tersedia di ajang ini.

Jadi, tunggu apalagi? Yuks… ke ICS 2015 di JCC Senayan!

 

Asosiasi Penyelenggara Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI)Dyandra PromosindoJCC SenayanPameran Indonesia Cellular Show (ICS) 2015Plenary Hall
Comments (0)
Add Comment