Induk Perusahaan Rumah.com Dapat Investasi SGD 175 Juta

foto: istimewa – Steve Melhuish

Jakartakita.com – Grup PropertyGuru (PropertyGuru), grup portal online properti, hari ini mengumumkan bahwa mereka telah menerima investasi sebesar SGD 175 juta dari konsorsium strategis tiga investor. Investasi ini, adalah yang terbesar di sektor teknologi di Asia Tenggara. Dan akan mendukung inovasi, pemasaran dan pengembangan lebih lanjut Property Guru dalam meningkatkan posisi.

Konsorsium investasi terdiri atas, firma investasi TPG, grup media terbesar Indonesia Emtek Grup, dan firma modal ventura teknologi terkemuka Asia Pasifik SquarePeg Capital. Transaksi ini diharapkan dapat diselesaikan di pertengahan Juni 2015, di mana para perwakilan dari konsorsium akan bergabung dengan manajemen PropertyGuru.

Sebagai portal terkemuka properti di Asia Tenggara, PropertyGuru telah membangun pasar di Singapura, Thailand dan Indonesia, dan bisa mengumpulkan kurang lebih dari 11 juta kunjungan pelanggan, 104 juta lawatan situs dan 28% pertumbuhan lalu lintas per tahun, dengan 52% dari lalu lintas tersebut berasal dari aplikasi bergerak (mobile).

Nilai transaksi real estate yang diperdagangkan melalui platform PropertyGuru diestimasikan SGD 14 miliar per tahun, yang mana mendekati 10% dari semua transaksi properti di area tersebut.

“Kita mengkapitalisasikan investasi ini untuk dapat memperoleh potensi pasar properti Asia Tenggara dan pengembangan di dunia digital untuk memperjauh agenda regional kita,” ucap Steve Melhuish, CEO dan pendiri bersama dari PropertyGuru, pada hari Kamis (11/6/2015).

Investasi terbaru ini akan menyertakan para ahli managemen Asia yang sangat berakar keahliannya di perusahaan, dimana ketiga pihak memiliki catatan kinerja yang kuat di bidang online dan/atau sektor teknologi.

 

 

“Kami gembira dapat bekerja sama dengan tiga investor terkemuka yang membawa kekuatan masing-masing yang komplemen dan memiliki visi yang sama dengan kami tentang peluang-peluang pasar. Kami akan lebih memperkuat posisi kepemimpinan ke depan di Asia Tenggara dengan dukungan mereka,” tambah Steve Melhuish.

ahli managemen AsiaAsia Pasifik SquarePeg Capitaldari konsorsium strategis tiga investorfirma investasi TPGgrup portal online propertiGrup PropertyGuru (PropertyGuru)Indonesia Emtek Grupinvestasi sebesar SGD 175 jutamemperkuat posisi kepemimpinan ke depan di Asia TenggaraPropertyGuruSGD 175 juta dari konsorsium strategis tiga investorvisi yang sama
Comments (0)
Add Comment