Jakartakita.com – Sejumlah Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Jakarta kini sedang bebenah meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat. Salah satu puskesmas yang sedang gencar meningkatkan pelayanannya adalah Puskesmas Kelapa Gading. Di puskesmas yang terletak di jalan Pelepah Elok Blok HF/7, Kelapa Gading Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara ini, warga tak perlu repot datang pagi-pagi untuk mendapatkan nomor antrean untuk mendapatkan pelayanan pengobatan. Karena Badan Layanan Unit Daerah (BLUD) Puskesmas menerapkan layanan Short Messages Service (SMS) khusus warga yang mendaftar berobat.
Para pasien yang ingin berobat nantinya bisa SMS ke kami dari rumah saja dan poliklinik mana yang ingin dituju ke nomor 08111853300. Dengan mengetik Daftar # Poli Tujuan # Tanggal Berobat (Tanggal – Bulan – Tahun) # Nama Pasien # No. Rekam Medis. Nantinya, warga yang mendaftar melalui SMS dengan format yang benar akan menerima SMS balasan yang berisi nomor pendaftaran yang secara otomatis juga tersambung ke komputer di rumah sakit. Dengan begitu, bila pasien tiba di rumah sakit cukup menunjukkan SMS balasan tersebut dan konfirmasi pendaftaran kemudian langsung berobat.
Kepala Badan Layanan Unit Daerah (BLUD) Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading, Dini Indrawati, menjelaskan, sejak penerapan daftar lewat SMS dibuka pada Februari 2015, tercatat sekitar 400 hingga 600 orang yang sudah mendaftar berobat lewat layanan itu. Mayoritas pasien yang menggunakan pelayanan SMS gateway, berobat ke Poli Umum, Poli Gigi dan Poli Kesehatan Ibu dan Anak.
Ternyata tidak hanya Puskesmas Kelapa Gading yang sudah menggunakan sistem pendaftaran lewat SMS. Puskesmas di Kecamatan Penjaringan juga sudah menggunakan sistem SMS gateway.
Salut dengan pelayanan dari dokter dan petugas di puskesmas Kelapa Gading Jl. Pelepah Elok, kami merasa nyaman