Cissokho bukan orang baru di klub, karena ia pernah membela Porto pada musim 2008/2009. “Saya pernah berada di sini enam tahun lalu. Waktu terus berjalan, tapi saya tak pernah melupakan klub yang memberikan saya kesempatan bermain sepakbola di level tertinggi,” ungkap bek kiri asal Perancis berusia 27 tahun tersebut, diberitakan situs resmi Porto pada Kamis (6/8/2015).
“Ada beberapa tawaran yang mampir ke saya, namun jelas prioritas saya adalah kembali ke klub ini. Saya langsung menerima ketika pihak Porto menghubungi saya,” imbuhnya. Cissokho dipinjam dari Aston Villa selama satu musim.
Sedangkan Osvaldo telah menandatangani kontrak selama satu tahun dengan The Dragons, dengan opsi perpanjangan dua tahun. Striker berusia 29 tahun itu sebelumnya berstatus bebas transfer, setelah kontraknya diputus Southampton pada awal Juli lalu.
Osvaldo menyebut dirinya merasa senang dapat bergabung dengan Porto. “FC Porto adalah klub besar, sebuah klub yang penting, dan kami ingin memenangi seluruh kompetisi. Saya tak sabar untuk mulai berlatih dan kembali ke performa terbaik,” ungkapnya kepada Porto Canal.