Benarkah Sayur Bayam yang Dihangatkan Jadi Beracun?

foto: istimewa

Jakartakita.com – Banyak masyarakat yang percaya bahwa membiarkan sayur bayam terlalu lama atau memanaskannya sampai dua kali, bisa membuat sayur hijau tersebut berubah menjadi racun. Bahkan ada yang percaya sayur bayam yang dipanaskan bisa jadi pemicu kanker. Benarkah begitu?

Ada selentingan mitos yang menyebutkan bahwa Anda dilarang memanaskan kembali sayur bayam yang telah dimasak. Sebab dikhawatirkan zat nitrat di dalamnya akan berubah menjadi racun. Benarkah demikian?

Penelitian yang dilakukan oleh Nutrifood Research Center, Indonesia mematahkan hal tersebut. “Nitrat merupakan senyawa yang stabil sehingga tidak akan berubah karena pemanasan. Selain itu sejauh ini sama sekali tidak ada penemuan yang menyebutkan bahwa mengonsumsi sayuran yang kaya akan nitrat tidak akan menyebabkan kanker atau penyakit mengerikan lainnya.”

“Meskipun demikian, Anda memang tidak disarankan untuk memanaskan kembali sayur bayam atau sayuran hijau lainnya hingga dua kali karena proses pemanasan ini akan mengurangi kandungan vitamin di dalamnya.”

sayur bayam
Comments (0)
Add Comment