Atletico Ditumbangkan Benfica di Vicente Calderon

foto: getty images

Jakartakita.com – Atletico Madrid ditumbangkan Benfica dengan skor 1-2 dalam pertandingan matchday kedua Grup C Liga Champions yang berlangsung di Estadio Vicente Calderon, Kamis (1/10/2015) dini hari WIB. Sempat unggul lewat gol Angel Correa pada menit ke-23, Atletico lalu kebobolan gol Nicolas Gaitan pada menit ke-36 dan gol Goncalo Guedes pada menit ke-51.

Dengan hasil ini, Atletico tergeser ke posisi kedua Grup C dengan tiga poin. Benfica naik ke peringkat pertama dengan enam poin.

Peringkat ketiga menjadi milik Galatasaray dengan satu poin, hasil menahan imbang FC Astana 2-2 di Astana Arena Rabu (30/9/2015) malam WIB. Gol-gol Galatasaray dihasilkan Bilal Kisa pada menit ke-31 dan gol bunuh diri Nenad Eric pada menit ke-86. Sedangkan gol tuan rumah berasal dari gol bunuh diri Hakan Balta pada menit ke-77 dan gol bunuh diri Lionel Carole pada menit ke-89. Astana di tempat ke-empat juga dengan satu poin, tapi kalah gol tandang dari klub Turki tersebut.

Dalam pertandingan di Vicente Calderon, asa tuan rumah akan raupan poin penuh tercipta setelah Correa mencetak gol pertama. Umpan voli yang diluncurkan Antoine Griezmann dapat dikuasai pemain muda Argentina itu, lalu dilesakkan masuk ke gawang Julio Cesar lewat sebuah tendangan congkel.

Jackson Martinez yang merupakan mantan pemain FC Porto kemudian beberapa kali menghadirkan ancaman ke gawang Benfica. Tapi tak ada yang bisa melewati hadangan Cesar.

Benfica lalu dapat menyamakan kedudukan sekitar sembilan menit sebelum turun minum. Playmaker tim Nicolas Gaitan mencetak gol melalui tendangan keras dari dalam kotak penalti Atletico.

Saat babak kedua berjalan enam menit, Guedes membawa tim Portugal berbalik unggul. Gol yang akhirnya menjadi gol penentu kemenangan Benfica ini dicetak striker berusia 18 tahun itu setelah mencocor umpan silang yang dilepaskan Gaitan.

Dalam upaya meraih gol penyama kedudukan, pelatih Atletico Diego Simeone berturut-turut memasukkan Saul Niguez menggantikan Oliver, Luciano Vietto menggantikan Griezmann, dan Fernando Torres menggantikan Correa. Tapi tiga pergantian pemain ini tak mengubah keadaan.

atleticobenficagrup cliga championspertandingansepakbola
Comments (0)
Add Comment