Jakartakita.com – Tanpa Lionel Messi dan Andres Iniesta yang masih berkutat dengan cedera, Barcelona takluk dengan skor 1-2 di kandang Sevilla, Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, dalam pertandingan La Liga yang berlangsung Sabtu (3/10/2015). Gol-gol Michael Krohn-Dehli pada menit ke-51 dan Vicente Iborra pada menit ke-57 hanya bisa dibalas Barcelona lewat penalti Neymar.
Hasil ini membuat Barcelona tetap di peringkat tiga klasemen, mengumpulkan 15 poin dari tujuh laga. Sedangkan Sevilla dengan raupan poin penuh di peringkat 10 dengan delapan poin.
Menit-menit awal laga diwarnai tendangan Iborra yang masih melebar dari gawang Barcelona dan tembakan Neymar yang bisa diselamatkan kiper Sevilla, Sergio Rico. Sepakan Munir El Haddadi kemudian melebar dari gawang tuan rumah.
Saat laga memasuki menit ke-10, umpan sundulan Iborra dapat dilanjutkan Kevin Gameiro dengan sebuah tendangan. Kiper Claudio Bravo dapat mementahkan peluang ini.
Dua sundulan kemudian melenceng dari sasaran, sundulan Marco Andreolli terhadap tendangan bebas Krohn-Dehli ke arah gawang Barcelona dan header Gerard Pique ke arah gawang tuan rumah dari tendangan sudut Neymar.
Pada menit ke-21 peluang emas mencetak gol tercipta untuk Barcelona. Tendangan bebas Neymar mengenai tiang gawang lalu bola rebound disambar Luis Suarez. Tapi si kulit bundar lagi-lagi hanya kena tiang. Tembakan Suarez kemudian pada menit ke-37 yang diluncurkan dari kotak penalti Sevilla juga mengenai tiang.
Saat babak kedua berjalan satu menit, sundulan Pique kembali melenceng dari sasaran setelah menerima umpan sundulan Sergio Busquets. Sekitar 10 menit kemudian, gol pertama Sevilla tercipta. Umpan Kevin Gameiro dapat diselesaikan Krohn-Dehli dengan sebuah tembakan dari dalam kotak penalti Barcelona. Pada menit ke-57, gol kedua Sevilla tercipta. Umpan crossing Krohn-Dehli dapat dituntaskan Iborra dengan sundulan kepala akurat.
Pelatih Barcelona, Luis Enrique, melihat kondisi timnya tertinggal dua gol membuat dua pergantian pemain pada menit ke-59. Jeremy Mathieu digantikan Daniel Alves, Munir digantikan Sandro Ramirez.
Tiga kali kemudian Neymar melakukan tiga tembakan yang tidak bisa melewati hadangan Rico. Ia baru bisa menjebol gawang sang kiper pada menit ke-73, melalui titik putih. Penalti diberikan setelah Benoit Tremoulinas memblok tembakan Sandro dengan tangannya di kotak penalti Sevilla.
Barcelona terus menyerang untuk menyamakan kedudukan, tapi Rico bisa mementahkan seluruh serangan yang mengarah ke gawangnya. Ini termasuk sebuah tendangan Sandro dan dua tembakan Suarez.
Susunan Pemain
Sevilla
01 Rico González
23 Andújar Moreno
17 Andreolli (booked 22’)
05 Kolodziejczak (booked 33’)
02 Trémoulinas (booked 73’)(Ferreira Filho – 89′ )
04 Krychowiak (booked 29’)
15 N’Zonzi
20 Machín Pérez
08 Iborra (Reyes – 70′ )
07 Krohn-Dehli
09 Gameiro (Llorente – 72′ (booked 75’))
Barcelona
13 Bravo
20 Sergi
03 Piqué
24 Mathieu (booked 48’)(Dani Alves – 60′ )
18 Alba (booked 60’)
04 Rakitic
14 Mascherano
05 Busquets (booked 28’)
17 El Haddadi (Ramírez – 60′ )
09 Suárez
11 Neymar