Tapi pada menit ke-32 Gent mampu menyamakan kedudukan setelah Danijel Milicevic menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Lyon yang dikawal kiper Anthony Lopes. Gent akhirnya meraih kemenangan setelah pada injury time, tepatnya pada menit ke 90+5, Kalifa Coulibaly menanduk tendangan sudut Milicevic menjadi gol.
Dengan kemenangan yang diraih, Gent naik ke peringkat dua klasemen dengan mengumpulkan tujuh poin. Sedangkan Lyon dipastikan tersingkir dari Liga Champions karena baru mengumpulkan satu poin.
Valencia tergeser Gent ke peringkat ketiga karena dini hari WIB tadi kalah 0-2 di kandang Zenit St Petersburg, akibat gol-gol Oleg Shatov (15’) dan Artem Dzyuba (74’). El Che masih mengumpulkan enam poin, sedangkan Zenit dengan tambahan tiga poin kini mengoleksi 15 poin. Zenit dipastikan lolos ke babak delapan besar sebagai juara grup H.