Pemerkosa Karyawati di JPO Lebak Bulus, Tewas Didor Polisi

foto: istimewa

Jakartakita.com – Setelah sempat buron selama hampir seminggu. Akhirnya ITH (29), pemerkosa karyawati di Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) Lebak Bulus, Jakarta Selatan, tewas didor oleh Subdirektorat Reserse Mobil (Resmob) Kepolisian Daerah Metro Jaya pada Jumat (27/11/2015) siang.

Pada pukul 12.00 tadi, polisi bermaksud menangkap ITH. Saat itu ia sedang berkendara menggunakan sepeda motornya di daerah Slipi. Saat diperintahkan untuk menepi, ia malah menancap gas dan kabur. Ia kemudian diberhentikan tim Resmob di Jalan Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Bukannya takut, ITH malah makin beringas melawan petugas dengan  mengeluarkan golok.

Saat itu, aparat sudah memiliki itikad baik dengan melakukan tembakan ke udara sebanyak dua kali. Namun sayangnya, tersangka yang merupakan residivis itu sama sekali tidak takut menghadapi polisi.

Dalam posisi saling berdekatan dan akan diserang dengan golok, petugas Resmob kemudian menembakkan senjatanya ke arah tersangka. Dua peluru bersarang di dada korban dan membuatnya tewas di tempat.

Menurut keterangan polisi, saat diperiksa, jenazah tersangka ITH mengeluarkan bau alkohol. ITH sendiri merupakan seorang residivis yang kerap melakukan kejahatan sebelumnya. Dia masuk penjara dari Oktober 2013 hingga November 2014. Sekeluarnya dari penjara, ITH bukannya insaf malah semakin menjadi.

Setelah bebas, ia masih melakukan tindak kejahatan, seperti memalak dan terakhir memperkosa serta menjambret. Sayangnya, banyak korbannya yang memilih untuk bungkam.

Jalan WijayaJembatan PenyeberanganJPOLebak BuluspemerkosaresidivisSlipi
Comments (0)
Add Comment