Jakartakita.com – Kabar gembira bagi Anda penggemar keju cheddar. Pasalnya, di balik gurihnya keju cheddar tersimpan segudang manfaat. Salah satu manfaat yang tidak banyak diketahui orang adalah keju cheddar ternyata bisa mencegah timbulnya karies atau karang gigi.
Pasti Anda bertanya-tanya bagaimana mungkin dalam sepotong keju cheddar bisa membuat Anda jarang ke dokter gigi?
Seperti dilansir dari situs Timesofindia, keju cheddar kaya akan protein, kalsium dan laktosa. Nutrisi penting tersebut selain bermanfaat bagi kesehatan tubuh juga mampu merangsang aliran air liur sehat yang dapat membantu membersihkan gigi dari karies.
Nah, sekarang Anda tidak perlu ragu lagi memasukkan keju cheddar dalam daftar camilan Anda sehari-hari. Anda bisa parutkan keju cheddar ke dalam salad buah dan sayur Anda yang segar atau ke dalam roti Anda.