Daniel Provencio membuka keunggulan Mirandes dengan menjebol gawang La Coruna pada menit ke-41. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti La Coruna bersarang di pojok kanan bawah gawang yang dikawal kiper Manuel Fernandez.
Sekitar 10 menit babak kedua berjalan, yaitu pada menit ke-55, Abdon Prats menggandakan keunggulan tim tamu. Gol dicetaknya melalui tendangan bebas yang bersarang di pojok kanan bawah gawang La Coruna, menggunakan kaki kiri andalannya.
Pada menit ke-71 Provencio mencetak gol ketiga Mirandes sekaligus gol keduanya dalam laga. Kembali tendangan keras dari luar kotak penalti tim tuan rumah yang diluncurkan pemain berusia 28 tahun itu dapat menjadi gol.
Keunggulan tiga gol Mirandes bertahan sampai akhir pertandingan, sehingga tim asal provinsi Burgos tersebut lolos ke babak perempat final dengan keunggulan agregat gol akhir 4-1 atas La Coruna.