Jakartakita.com – SV Mainz berhasil mengalahkan Schalke 04 dengan skor 2-1 dalam pertandingan Bundesliga yang berlangsung di Coface Arena, Sabtu (13/2/2016) dini hari WIB. Gol-gol Mainz dicetak Gaëtan Bussman (33′) dan Julian Baumgartlinger (79′). Sedangkan gol Schalke dihasilkan Younés Belhanda (46′).
Keberhasilan mengalahkan Schalke membawa Mainz naik ke peringkat lima klasemen dengan 33 poin dari 21 laga. Schalke yang kalah satu peringkat di atasnya dengan perolehan poin yang sama, tapi masih unggul selisih gol.
Kedua tim saling serang di 15 menit pertama pertandingan, tembakan Jhon Cordoba dapat dihentikan kiper Schalke Ralf Fahrmann pada menit ke-enam, lalu tendangan Leon Goretzka enam menit kemudian diamankan kiper Mainz Loris Karius. Dua peluang Sead Kolosinac tercipta setelah itu, tapi masih melenceng dari gawang tim tuan rumah.
Mainz kemudian dapat menghasilkan gol pertama dalam pertandingan saat laga memasuki menit ke-33. Sepak pojok Danny Latza disundul bek Schalke Roman Neustadter, lalu bola hasil halauan tersebut disambar Bussman dari luar kotak penalti dengan tendangan kaki kanan menjadi gol.
Schalke dapat menyamakan kedudukan saat babak kedua berjalan semenit. Umpan lambung Goretzka dari tengah lapangan dapat dikejar Leroy Sane di kotak penalti Mainz. Sane lalu mengirim umpan silang mendatar yang dapat disambar Max Meyer. Bola dihalau bek Mainz Stefan Bell sebelum melewati garis gawang, lalu bola rebound dapat dikuasai Meyer. Meyer lalu memberi umpan matang yang dapat dicocor Belhanda masuk ke gawang.
Mainz setelah itu terus melakukan serangan dan akhirnya dapat kembali unggul pada menit ke-79. Baumgartlinger yang merupakan kapten Mainz mencetak gol dengan kepalanya memanfaatkan umpan silang Yunus Malli dari sayap kiri.
Susunan Pemain
SV Mainz: Karius; Donati (booked 81’), Balogun (booked 90’+3), Bell, Bussman; Latza (booked 43’), Malli (Frei 87’), Baumgartlinger, Samperio (De Blasis 84’), Clemens; Cordoba (Bungert 90’)
Schalke 04: Fahrmann; Caicara (booked 45’+1’)(Riether 66’), Kolasinac, Matip, Neustadter; Geis (Schopf 80’), Meyer, Goretzka, Belhanda, Sane (Di Santo 84’); Huntelaar