Jakartakita.com – Leonardo Bonucci dan Alvaro Morata menjadi pencetak gol dalam kemenangan 2-0 Juventus atas Inter Milan dalam pertandingan bertajuk “derby Italia” yang berlangsung di Juventus Stadium, Senin (29/2/2016) dini hari WIB. Dengan kemenangan ini, Juventus makin mantap berada di puncak klasemen Serie A.
Bonucci mencetak gol untuk tuan rumah lewat sontekan kaki kanan pada menit ke-47, setelah pemain Inter Danilo D’Ambrosio menyundul bola tendangan bebas Paulo Dybala melintasi gawangnya sendiri mengarah bek Juventus dan tim nasional Italia tersebut.
Morata yang masuk menggantikan Dybala pada menit ke-82 mencetak gol kedua La Vecchia Signora dari titik penalti setelah dirinya dijatuhkan Joao Miranda di kotak penalti Inter, ketika pertandingan tinggal menyisakan enam menit.
Dengan raupan poin penuh, Juventus kini mengoleksi 61 angka dari 27 pertandingan, unggul empat poin dari tim peringkat kedua Napoli yang akan melawat ke markas Fiorentina pada Selasa (29/2/2016) dini hari WIB. Bila menang maka Napoli masih berada di jalur untuk bersaing dengan Juventus. Bila kalah, maka Il Partenopei akan sulit mengejar Juventus.
Inter asuhan Roberto Mancini yang tidak konsisten berada di peringkat kelima dengan 48 angka, tertinggal empat angka dari tim peringkat keempat Fiorentina dan lima angka dari AS Roma yang menghuni peringkat ketiga.
Susunan Pemain
Juventus: Buffon; Chiellini (Rugani 36’), Barzagli, Bonucci; Khedira (booked 59’)(Sturaro 78’), Pogba, Hernanes (booked 45’), Alex Sandro, Lichtsteiner (booked 39’); Mandzukic, Dybala (Morata 82’)
Inter Milan: Handanovic; Juan (booked 57’), Murillo, Miranda; Kondogbia, Telles (Perisic 73’), Medel (Ljajic 56’), D’Ambrosio, Melo; Palacio, Icardi (Eder 85’)
Hasil pertandingan Serie A Minggu (28/2/2016):
Udinese 2-0 Hellas Verona
Emmanuel Badu 31′, Cyril Thereau 56′
Sampdoria 2-0 Frosinone
Fernando 44′, Fabio Quagliarella 69′
Chievo Verona 1-0 Genoa
Lucas Castro 51′
Carpi 1-1 Atalanta
Simone Verdi 75′ (pen) ; Jasmin Kurtic 52′
Palermo 0-0 Bologna