Wolfsburg Pertama Kali dalam Sejarah Lolos ke Perempat Final Liga Champions

Jakartakita.com – Para pemain klub Jerman VfL Wolfsburg bisa berbangga setelah berhasil membawa klub tersebut untuk pertama kalinya dalam sejarah lolos ke perempat final Liga Champions.

Lolosnya Wolfsburg dipastikan usai mengalahkan klub Belgia KAA Gent dengan skor tipis 1-0, berkat gol André Schürrle (74′), dalam pertandingan leg kedua 16 besar yang berlangsung di Volkswagen Arena, Rabu (9/3/2016) dini hari WIB. Dengan demikian Wolfsburg unggul agregat gol akhir 4-2.

Pertandingan berjalan dengan terbuka, Wolfsburg dapat menciptakan peluang demi peluang ke gawang lawan. Tendangan jarak jauh Josuha Guilavogui pada menit ke-18 setelah menerima operan Max Kruse dapat ditepis kiper Gent Matz Sels keluar lapangan. Dari sepak pojok setelah itu, sundulan Andre Schurrle terhadap crossing Ricardo Rodriguez melenceng dari sasaran.

Pada menit ke-23 kiper Wolfsburg Koen Casteels dapat mengamankan gawangnya dari tendangan Moses Simon. Babak pertama lalu berakhir tanpa gol.

Sekitar 10 menit babak kedua berjalan, Dante yang maju dalam sebuah situasi set piece tendangan sudut dapat menyundul umpan silang Julian Draxler. Tapi bola masih bisa dihalau Renato Neto sebelum melewati garis gawang. Tendangan Luis Gustavo kemudian dapat ditangkap Sels.

Wolfsburg akhirnya dapat memecah kebuntuan pada menit ke-74. Umpan mendatar Julian Draxler dari sisi kiri kotak penalti Gent dapat disambar Schurrle dengan sontekan kaki kanan.

Setelah gol terjadi, Wolfsburg beberapa kali memiliki peluang menambah keunggulan. Tapi tak ada yang berhasil dikonversi.

 

Susunan Pemain

VfL Wofsburg: Casteels; Trasch, Dante, Knoche, Rodriguez; Draxler (Caligiuri 78’), Schurrle (Schafer 89’), Gustavo, Guilavogui, Arnold (Vieirinha 83’); Kruse

 

KAA Gent: Sels; Rafinha (Foket 78’), Asare, Nielsen, Gershon; Matton (Seif 68’), Neto, Kums, Dejaeger; Simon (Coulibaly 70’), Milicevic

gentliga championspertandingansepakbolaWolfsburg
Comments (0)
Add Comment