Jakartakita.com – Galeri Nasional Indonesia bersama keluarga besar Haryadi Suadi mengadakan pameran lukisan Haryadi Suadi di Galeri Nasional, Jakarta, yang dibuka Kamis (31/3/2016). Pameran ini menyajikan sekitar 160 lebih karya lukisan (cat minyak & akrilik pada kanvas), grafis (woodcut, serigrafi, linografi/cetak grafis lino, & xerography), lukisan kaca, dan embroidery.
Haryadi bukan hanya sekedar perupa, karikaturis, seniman teater, ataupun pengajar jurusan Seni Rupa, FSRD ITB. Ia juga merupakan salah satu tokoh perintis berdirinya studio Seni Grafis ITB.
Pameran ini menjadi sebuah pameran kolaboratif yang menjadi bukti ketajaman pikir dan olah rasa Haryadi, sekaligus tribut dan ungkapan kekaguman dari putra-putrinya, Radi Arwinda dan Risa Astrini, untuk merasakan kembali kehadiran sosok sang ayah tercinta yang baru saja meninggal dunia.
Bukan hanya sekedar ajang pamer karya rupa, tetapi ini juga sebagai pameran impian terakhir dan pameran tunggal terbesar sepanjang sejarah berkesenian almarhum Haryadi Suadi.
Pameran ini berlangsung pada 1 – 10 April 2016, pukul 10.00 – 19.00 WIB di Gedung A Galeri Nasional Indonesia. (Irma Fauzia)