Jakartakita.com – Mobil baru keluaran Aston Martin dengan mesin V8 4.7-liter ini aka menghasilkan tenaga kuda sebesar 446. Vantage GT8 dilengkapi dengan 2 varian transmisi, manual dan automatic.
Vantage GT8 memiliki berat hingga 220 pon lebih ringan, karena mobil telah menggunakan baterai lithium-ion serta penggunaan serat karbon. Dilansir dari laman Leaflanenews, belum lama ini, konsumen yang ingin memiliki mobil yang lebih ringan harus membayar ektra untuk window polikarbonat belakang, system pembuangan titanium, dan panel atap yang terbuat dari serat karbon.
Bagian dalam kabin GT8 dipasangkan dengan panel pintu serat karbon. Pemasangan ini dimaksudkan untuk mempertahankan keyamanan pengemudi di dalam suhu ruangan yang telah diatur sebelumnya.
Aston Martin GT8 hanya memproduksi sebanyak 150 unit, jadi mobil ini dapat dikatakan seri terbatas. Kisaran harga untuk GT 8 sekitar 235.000 dolar AS atau sekitar Rp. 3 milyaran.