CEO Microsoft Tegaskan Komitmen untuk Dukung Komunitas Developer di Indonesia

foto : istimewa

Jakartakita.com – Hari ini, Kamis (26/5/2016), CEO Microsoft, Satya Nadella menegaskan komitmen perusahaan untuk mendukung dan memberdayakan komunitas developer di Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Satya saat menjadi keynote speech dalam acara Microsoft Developer Festival yang diselenggarakan di Hotel Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta.

Acara yang dihadiri oleh lebih dari 1.500 developer Indonesia tersebut juga turut disaksikan oleh lebih dari 2.000 mahasiswa yang tersebar di lima kawasan terpencil di Indonesia secara live-streaming melalui Skype.

Dalam kesempatan tersebut, Satya menjelaskan bagaimana komputasi awan dan sejumlah teknologi terintegrasi lainnya dapat membantu bisnis untuk tumbuh dan berkembang. Dengan dominasi era mobile-first, cloud-first yang semakin meningkat, developer diharapkan dapat memainkan peran signifikan dalam membantu organisasi menghadapi transformasi digital.

“Misi kami di Microsoft adalah untuk memberdayakan setiap orang dan organisasi di seluruh dunia untuk mencapai lebih banyak hal,” ujar Satya

“Untuk dapat mencapai misi ini, kami perlu memberdayakan seluruh developer di Indonesia dengan teknologi dan platform yang memungkinkan mereka untuk mengekspresikan kreativitas serta mengubah dunia,” sambungnya.

Andreas Diantoro, President Director Microsoft Indonesia menambahkan, “Kami sangat bangga dapat bekerjasama dengan komunitas developer lokal dalam berbagai inisiatif serta platform kami – memberdayakan mereka untuk terus berinovasi serta melakukan lebih banyak hal bagi diri sendiri maupun lingkungan di sekitar mereka.”

Dalam acara Developer Festival ini, Microsoft juga menggarisbawahi inisiatif serta program perusahaan yang dapat dinantikan oleh para developer.

Di Indonesia, Microsoft telah bekerjasama dengan LSM lokal, Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) Foundation, untuk menjalankan Indonesia M-Powered – sebuah program jangka panjang yang menargetkan 500 startup untuk berpartispasi dalam BizSpark pada tahun 2020.

BizSpark merupakan program inisiatif perusahaan yang mendukung perkembangan bisnis lokal dengan menyediakan akses gratis terhadap layanan komputasi awan, perangkat lunak, serta pelatihan.

Selain BizSpark, Indonesia M-Powered juga bertujuan untuk menghubungkan 10.000 lulusan SMA, SMK, dan universitas yang berasal dari keluarga kurang mampu dengan pekerjaan di perusahaan-perusahaan startup.

Progam ini juga akan menjangkau 20.000 lulusan lainnya serta membekali mereka dengan keahlian yang dapat menjadikan mereka technopreneur sukses di masa depan.

BizSparkCEO MicrosoftDeveloperIndonesia M-PoweredMicrosoft Developer FestivalSatya nadellaYayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) Foundation
Comments (0)
Add Comment